Temui Bupati Kaur, Ketua PKSSB Paparkan Kegiatan Sambut HUT RI ke-75

Gambar

Diposting: 14 Aug 2020

Foto/Dok: Usmady Dianto



Indo Barat – Ketua Umum Perkumpulan Keluargo Sekundang Setungguan Bengkulu (PKSSB) Kota Bogor, Tanidi dan Dede Hartawan selaku Divisi Keamanan silaturahmi kepada Bupati Kaur Gusril Fauzi, Jumat (14/08/2020).



“Menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75, kami Perkumpulan Keluargo Sekundang Setungguan Bengkulu (PKSSB) Kota Bogor akan melakukan Bakti Sosial Donor Darah bekerjasama dengan PMI Kota Bogor,” ujarnya Kepada Bupati.



Pihaknya mengucapkan banyak terimakasih atas waktu dan dukungan dari Bupati Kaur Gusril Fauzi.



“Kami ucapkan banyak terimakasih kepada pak Bupati atas waktu dan tempat yang telah bersedia menyambut kedatangan kami. kegiatan Bakti Sosial Donor Darah bersama akan kami laksanakan nanti di Kantor Perkumpulan Bengkulu Perumahan Bumi Kencana Kav. Ruko B 04, Rt 02 Rw VII Kelurahan Kencana Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor pada hari Minggu 16 Agustus,” kata Tanidi.



Dalam kesempatan ini, Bupati Kaur Gusril Fauzi turut memberikan binaan dan pencerahan kepada organasisi Perkumpulan Keluargo Sekundang Setungguan Bengkulu (PKSSB).



"Semoga dengan organisasi ini orang - orang Bengkulu yang ada diperantauan atau jabotabek selalu bisa saling bersilaturahmi dengan baik dan semoga acara Bakti sosial donor darah berjalan dengan baik dan lacar,” ujar Bupati.



Ia berpesan agar PKSBB terus bersinergi dan mendukung program pemerintah daerah.



“Saya harap kedepan kita selalu bersinergi dan tingkatkan koordinasi kerjasama dukung terus kebijakan pemerintah dan ikut serta membangun daerah,” sampainya.



Reporter: Usmady Dianto

Editor: Iman SP Noya