Saling Dukung, Pemprov dan Pemkot Bengkulu Sepakati Hibah untuk Infrastruktur ETLE

Diposting: 04 May 2021
Ilustrasi penerapan tilang elektronik saat launching ETLE Nasional, Foto: Polda Bengkulu
Indo Barat - Pembangunan jaringan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) atau Tilang Elektronik akan segera di laksanakan di Provinsi Bengkulu melalui skema Hibah antara Pemda Provinsi dan Pemda Kota Bengkulu. Dana hibah yang dibutuhkan untuk pembangunan jaringan ETLE ini diperkirakan sekitar Rp 8 Miliar, patungan Pemprov dan Pemkot Bengkulu.
Demikian disampaikan Kadis Kominfotik Provinsi Bengkulu, Jaduliwan saat memimpin Rapat Koordinasi Rencana Pembangunan Jaringan E-TLE, Selasa, (4/5/2021).
"Masih belum dipastikan tetapi berkisar sekitar Rp 8 Miliar, berdasarkan hasil rapat tadi, Pemerintah Provinsi dan Kota juga Polda, ini masih usulan yaitu dibagi 50-50 yang disesuaikan dengan kekuatan masing -masing pemerintah daerah" kata Jaduliwan.
Sedangkan untuk pengelolaan ETLE sendiri akan diserahkan ke Polda Bengkulu. Dana hibah rencanya akan direalisasikan pada APBD perubahan anggaran 2021, tahap pertama dapat segera dilaksanakan.
"Untuk peralatan sendiri akan dikelola oleh Polda, melalui pola keuangan hibah yang akan kita rencanakan di Perubahan Anggaran (APPD-P), jadi tahap pertama itu sudah bisa di implementasikan" kata Jaduliwan.
Dir Lantas Polda Bengkulu Kombes Pol. Prabowo Santoso menjelaskan ETLE memungkinkan tidak terjadinya kontak fisik, hingga menghindari terjadinya penyebaran Covid-19 di masa pendemi seperti saat ini. Selain itu Tilang Elektronik ini juga akan menciptakan rasa disiplin masyarakat saat berkendara.
"Fungsinya itu dalam rangka pencegahan Covid-19 jadi kepada para pelanggar itu cukup dengan difoto melalui kamera khusus, nanti terlihat nopolnya berapa, nanti terlihat registernya di Samsat, nanti data tersebut dikirim ke pelanggar, jadi kalau dulu tilang secara konvensional, sekarang menggunakan elektronik," jelas Kombes Pol Prabowo Santoso.
Penerapan ETLE sendiri telah diterapkan di beberapa kota, diantaranya adalah DKI Jakarta, Jawa Timur, Jambi dan Riau. Untuk Bengkulu sendiri direncanankan akan di pasang di 2 titik yakni di Simpang 3 Sawah Lebar dan Simpang 5 Ratu Samban Kota Bengkulu. [***]
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Soal Tenaga Honorer Non-ASN, Pemprov Bengkulu Segera Ambil Keputusan
31 Jan 2025
-
APBD 2025 Diutak-atik, Dewan Warning Pemprov Bengkulu
11 Jan 2025
-
Pertamina Patra Niaga Bengkulu Kandidat Hijau Proper 2024
26 Dec 2024
-
Hadiri KPID Award, Rosjonsyah: Penyiaran Edukatif untuk Hiburan Berkualitas
08 Dec 2024
-
Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor di Bengkulu Hasilkan Pendapatan Rp53 Miliar
03 Dec 2024
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Soal Tenaga Honorer Non-ASN, Pemprov Bengkulu Segera Ambil Keputusan
31 Jan 2025
-
Pemprov Bengkulu Upayakan Penataan Honorer Selesai 2025
08 Jan 2025
-
Warga Desa Padang Kuas Rencanakan Aksi Protes Tower SUTT di Kantor Gubernur Bengkulu
22 Dec 2024
-
Meriahkan HUT ke-56 Provinsi Bengkulu, APKLI Gelar Senam Sehat
13 Dec 2024
-
Pemprov Bengkulu dan Dirjen TP Teken Komitmen Swasembada Pangan 2025
13 Dec 2024