Rohidin Akan Dianugerahi "Gubernur Peduli Penyiaran" di KPI Award 2023

Diposting: 23 Nov 2023
Audiensi KPI Bengkulu dengan Gubernur Rohidin, Kamis, 23 November 2023, Foto: Dok
Indo Barat - Gubernur Rohidin Mersyah menerima audiensi KPID Provinsi Bengkulu di ruang kerjanya pada Kamis, (23/11/2023).
Dalam audiensi tersebut, Wakil Ketua KPID Provinsi Bengkulu Fonika Thoyib menyampaikan bahwa Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah kembali mencatat torehan prestasi di tingkat Nasional sebagai Gubernur Peduli Penyiaran di KPI Award Tahun 2023.
Dikatakan Fonika, penghargaan Peduli Penyiaran yang didapatkan oleh Gubernur Rohidin ini akan diserahkan pada malam puncak Anugerah KPI AWARDS 2023 yang digelar tanggal 26 November di Hotel Ayana Plaza Jakarta.
"Ya kami bersama Kominfo provinsi menyampàikan surat dari KPI pusat tentang Gubernur Bengkulu mendapat penghargaan sebagai Gubernur Peduli Penyiaran di Acara Anugera KPI Awards pada tanggal 26 November di Hotel Ayana Plaza," kata Fonika Tyoib.
Lebih jauh, Fonika menambahkan, rencananya tanggal 26 November tersebut Gubernur Rohidin Mersyah akan menerima sendiri penghargaan yang diraihnya sebagai Gubernur Peduli Penyiaran.
"Dari audiensi tersebut pak Gubernur akan hadir menerima penghargaan tersebut," tutup Fonika.
Editor: Irfan Arief
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Soal Tenaga Honorer Non-ASN, Pemprov Bengkulu Segera Ambil Keputusan
31 Jan 2025
-
APBD 2025 Diutak-atik, Dewan Warning Pemprov Bengkulu
11 Jan 2025
-
Pertamina Patra Niaga Bengkulu Kandidat Hijau Proper 2024
26 Dec 2024
-
Hadiri KPID Award, Rosjonsyah: Penyiaran Edukatif untuk Hiburan Berkualitas
08 Dec 2024
-
Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor di Bengkulu Hasilkan Pendapatan Rp53 Miliar
03 Dec 2024
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Soal Tenaga Honorer Non-ASN, Pemprov Bengkulu Segera Ambil Keputusan
31 Jan 2025
-
Pemprov Bengkulu Upayakan Penataan Honorer Selesai 2025
08 Jan 2025
-
Warga Desa Padang Kuas Rencanakan Aksi Protes Tower SUTT di Kantor Gubernur Bengkulu
22 Dec 2024
-
Meriahkan HUT ke-56 Provinsi Bengkulu, APKLI Gelar Senam Sehat
13 Dec 2024
-
Pemprov Bengkulu dan Dirjen TP Teken Komitmen Swasembada Pangan 2025
13 Dec 2024