Kesbangpol Rejang Lebong Gelar Sosialisasi P4GN

Diposting: 28 Nov 2019
Foto/Dok: Mc
Indo Barat - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Rejang Lebong menggelar kegiatan sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan, Penyalahgunaan serta Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) dilingkungan Pemerintah Rejang Lebong, Kamis (28/11).
Wakil Bupati Rejang Lebong dalam kegiatan tersebut mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menekan angka penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang yang telah dikategorikan sebagai kejahatan luar biasa.
"Saya berharap dari kegiatan ini, peserta dapat menjadikan referensi dalam menambah wawasan dan memanfaatkannya secara optimal, serta dapat diimplementasikan dalam kehidupan bermasyarakat, beragama, berbangsa dan bernegara, agar sehat fisik, mental dan sosial tanpa narkoba," Sampai Wabup.
Lebih lanjut, Wabup juga mengajak peserta untuk mengikuti rangkaian kegiatan sosialisasi tersebut hingga selesai, dan selanjutnya dapat menyebarkan luaskan kepada masyarakat umum.
“Saya melihat upaya ini sebagai salah satu langkah bijak untuk mencegah maraknya peredaran narkoba melalui pendekatan persuasif, karena dengan ini masyarakat akan memahami bahaya dan kerugian yang ditimbulkan jika mengkonsumsi, terlebih lagi mengedarkan segala jenis narkoba," tambahnya.
Ia juga menjelaskan kegiatan sosialisasi ini merupakan salah satu langkah awal untuk menyatukan niat, pola pikir dan tindakan bersama, untuk mengajak dan mengarahkan segala upaya dan memperkuat komitmen memerangi penyalahgunaan narkoba baik dalam lingkungan keluarga, sekolah, kampus, instansi pemerintah dan swasta, utamanya masyarakat umum. (Mc)
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Gubernur Rohidin Dorong Seluruh Lapisan Masyarakat Bergerak Melawan Narkoba
26 Jun 2024
-
BNN Tes Urine Puluhan ASN dan Honorer Pemkab Seluma
07 Nov 2023
-
Kedatangan Kepala BNN RI di Bumi Rafflesia Disambut Kapolda Bengkulu
13 Oct 2023
-
Kunjungi Dewi Belirang, Menparekraf Kagumi Air Terjun Panas Dingin
03 Aug 2022
-
Pemprov Bengkulu Matangkan Persiapan Sambut Kunjungan Menparekraf
27 Jul 2022