Evaluasi Kinerja Kehumasan, Diskominfo Ajak Sharing Pemilik Media

Diposting: 04 Jan 2019
Bengkulu,BI - Dinas Komunikasi, Informatika Dan Statistik Provinsi Bengkulu bersama puluhan Pimpinan Media online di Bengkulu mengadakan sharing serta mengulas evaluasi terhadap Kinerja kehumasan serta kegiatan publikasi untuk tahun 2019, Jumat (4/1/2019) di ruang rapat Diskominfo dan Statistik Provinsi Bengkulu.
Pertemuan ini juga membahas tentang pengalihan status kegiatan kehumasan yang sebelumnya dinaungi Biro Umum Sekretariat Daerah Pemerintah Provinsi Bengkulu, dan untuk di tahun 2019 kegiatan kehumasan diambil alih oleh Dinas Komunikasi, Informatika Dan Statistik Provinsi Bengkulu.
Kepala Dinas Kominfo dan Statistik Provinsi Bengkulu, Eddy Prawisnu dalam rapat mengatakan bahwa untuk kedepan mulai dari tahun 2019 ini, Dinas Kominfo akan mencoba memfasilitasi semua kebutuhan media terkait kegiatan publikasi.
"Diskominfo untuk kedepan, dan mulai tahun ini akan memfasilitasi para awak media dalam kegiatan kehumasan dan publikasi, dimana yang sebelumnya kawan-kawan media difasilitasi Biro Umum Sekretariat pemerintah Provinsi Bengkulu, dan di tahun ini kami Diskominfo akan memfasilitasi untuk kegiatan agenda kehumasan dan publikasi.” ujar Eddy.
Dirinya berharap dalam rapat evaluasi dan sharing bersama pemilik media online dan para awak media ini, agar kedepannya pemberitaaan serta publikasi media dapat lebih baik lagi dalam hal pemberitaan dan penyebarluasan informasi hal ini guna untuk menunjang percepatan pembangunan di Provinsi Bengkulu.
Reporter : Agus Ansori
Editor : Alfridho Ade P
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Jembatan Elevated DDTS Diresmikan, Center Point Pariwisata Bengkulu Kedepan
20 Dec 2023
-
Guru Dituntut Tingkatkan Kompetensi Ikuti Kemajuan Zaman
12 Dec 2023
-
COVID-19 Muncul Lagi, Masyarakat Diimbau Waspada dan Jaga Pola Hidup Sehat
12 Dec 2023
-
Pemprov Bengkulu dan PT Rumah Indonesia Kita Jalin Kesepakatan Pengembangan UMKM
06 Dec 2023
-
Kepala DKP Provinsi Bengkulu Pastikan Pembangunan PPN Sesuai Rencana
01 Dec 2023