Dikukuhkan, Tim Relawan Siap Hantar Rohidin Dua Periode

Gambar

Diposting: 13 Oct 2019

Indo Barat - TimRelawan untuk Rohidin Mersyah resmi dikukuhkan pada Minggu Malam, 12 Oktober 2019. Acara yang digelar di RM Cendrawasih Kebun Geran, Kota Bengkulu itu dihadiri sejumlah massa simpatisan Rohidin Mersyah yang tergabung di Tim Relawan.



“Kami sudah berkomitmen penuh mendukung kembali beliau melanjutkan perjuangan membangun Bengkulu. Ratusan yang hadir malam ini adalah bukti bahwa masyarakat masih menginginkan kembali pak Rohidin  untuk pimpin Bengkulu” kata Yulios Kelana Saputra, Koordinator Tim Relawan Rohidin. 



Disampaikan Yulios, pendukung yang hadir terdiri dari berbagai unsur masyarakat mulai dari kalangan pemuda, politisi, hingga aktifis penggiat masyarakat. “Seluruh daerah lengkap kabupaten kota, termasuk tadi kawan-kawan dari Enggano juga hadir tapi ini baru perwakilan saja” kata Yulios



Tim Relawan nantinya akan dibentuk hingga ke desa-desa lanjut Yulios, agar koordinasi antar komunitas dan lembaga-lembaga politik pemenangan Rohidin Mersyah bisa saling sinkron. 



“Relawan ini biasanya identik dengan kelompok orang yang simpati terhadap sesuatu atau tokoh tertentu namun jarang teroganisir dengan baik. Kami ingin menjadikan Tim Relawan ini benar-benar sistematis lengkap dengan tim koordinasi sampai ke desa-desa tapi kami tidak memakai istilah ketua karena prinsipnya kebersamaan” jelas Yulios.



Ditambahkan Yulios, sejak dikukuhkan Tim Relawan Rohidin Mersyah secara resmi dapat bekerja sesuai dengan kapasitas dan kemampuan masing-masing. Namun menurutnya, tim relawan yang tergabung akan bekerja secara sukarela sesuai semboyan yang tertulis di spanduk "Bersama Rohidin Mersyah Berjuang Militan Tanpa Pamrih" ujar Yulios.



Yulios juga menyampaika, kepada seluruh masyarakat Bengkulu yang ingin bergabung di Tim Relawan Rohidin Mersyah dapat datang langsung ke Sekretariat di Perum Villa Indah Bumi Ayu, Selebar Kota Bengkulu.  



“Kami terbuka dengan seluruh masyarakat Bengkulu, mau anak muda, yang sudah senior mantan birokrat atau kaum ibu-ibu silahkan bergabung. Tim Relawan ini sepenuhnya kami bentuk untuk turut berkontribusi membangun Bengkulu” sampai Yulios. 



Nampak hadir ditengah-tengah acara yang dikemas ala milinial itu mantan ketua DPRD Seluma Rosnaini Abidin. Politis perempuan yang juga mantan calon bupati itu didaulat untuk menyampaikan sambutan mewakili Tim Relawan.  



“Saya sangat terhormat bisa berada disini dan mewakili bapak dan ibu sekalian, Bengkulu butuh perubahan besar dan itu harus diwujudkan dengan cara pembangunan berkelanjutan dan kepemimpinan yang berkelanjutan pula. Saya sangat mengapresiasi terutama anak-anak muda yang sudah tertarik dengan politik dan itu sangat baik. Daerah dan bangsa ini harus dikerjakan bersama-sama. Mari kita bangun kolaborasi, selaku senior saya tidak segan-segan untuk diajak berdiskusi kapanpun dan dimanapun” kata Rosnaini Abidin menyemangati.  



Reporter: Riki Susanto

Editor: Freddy Watania 


Kategori: Politik