Bupati Gusnan Kirim Tim Reaksi Cepat Jemput Warganya yang Sakit Lumpuh

Diposting: 07 Jun 2023
Penjemputan warga Bengkulu Selatan yang mengalami sakit lumpuh, Rabu, 7 Juni 2023, Foto: Dok
Indo Barat – Tim Reaksi Cepat (TRC) Cinta Bengkulu Selatan bersama Dinas Sosial dan Direktur RS Hasanudin Damrah jemput Mintarja warga Desa Nanti Agung, Kecamatan Kedurang yang mengalami lumpuh pada kedua kakinya, Rabu, (07/06/2023).
Mintarja sudah 2 tahun mengalami lumpuh pada kedua kaki yang disebabkan kecelakaan pada saat mengendarai sepeda motor saat hendak mengeluarkan hasil kebun.
Mendengar kabar adanya masyarakat yang membutuhkan perhatian dan bantuan, Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi langsung bergerak cepat memerintahkan TRC Cinta BS bersama Dinas Sosial dan Direktur RSHD agar menjemput Mintarja untuk dilakukan tindakan medis.
Dengan gerak cepat melalui program Jemput Sakit Pulang Sehat, Mintarja langsung di bawa ke RSHD Manna langsung ditangani tim medis untuk menangani keluhan yang terjadi pada Mintarja.
Pada kesempatan tersebut Azzuhri mewakili keluarga dan masyarakat desa mengucapkan terima kasih yang amat luar biasa kepada Pemerintahan Kabupaten Bengkulu Selatan.
”Terima kasih banyak untuk pemkab Bengkulu Selatan yang telah membantu warga kami yang sakit dengan memberikan bantuan medis, kami sangat tertolong dengan adanya program jemput sakit pulang sehat ini, semoga program ini bisa bermanfaat untuk semua warga Bengkulu Selatan,” ucapnya. (Adv)
Reporter: Yon Maryono
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Optimalkan Pembangunan Cepat Mutu dan Manfaat, Pemda BS Gelar Rakorbang
15 Jan 2025
-
DP2KBP3A Bengkulu Selatan Laksanakan Program PKSG Tingkatkan Akses Kontrasepsi
15 Dec 2024
-
Rusak dan Tumbang, Spek APK Fasilitas KPU Bengkulu Selatan Dipertanyakan
13 Nov 2024
-
Reskan Effendi Pastikan Gugat KPU Bengkulu Selatan
14 Sep 2024
-
Proses Coklit dan Pemutakhiran Data Pemilih di Desa Talang Indah Berjalan Sukses
19 Aug 2024