Buka Bersama, Gubernur Ajak Media Sinergi Bangun Daerah

Gambar

Diposting: 31 May 2019

Bengkulu,BI - Dinas Komunikasi, informatika dan Statistik Provinsi Bengkulu, Kamis (30/5/2019) menggelar acara Buka Bersama dan Shalat Magrib Berjama'ah, bersama Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, Kepala Dinas Kominfo dan Statistik Provinsi Bengkulu, Jaduliwan, Ketua PWI Zaki Antoni, serta para wartawan awak media cetak, media elektronik dan online, tim media center dan seluruh Pejabat Struktural dan staf jajaran Dinas Kominfo dan Statistik Provinsi Bengkulu.



Acara ini bertujuan untuk menjaga dan menjalin silaturahmi dengan awak media dan memupuk rasa kebersamaan antara sesama pegawai Diskominfotik Provinsi Bengkulu.



Dalam sambutannya, Gubernur menyampaikan agar Dinas Kominfo harus berperan aktif, betul-betul menjadi pembina di berbagai teknis bagi awak media cetak maupun elektronik yang memberikan efek positif bagi masyarakat. dan Gubernur menginginkan apa yang terjadi sesungguhnya di daerah sampaikan dengan media, media lah yang membungkuskan apa yang diberitakan yang nantinya bisa menjadi vitamin dan ber-efek positif bagi masyarakat yang boleh dikritik, boleh dievaluasi, ibarat minum jamu yang efeknya menyehatkan.



" Supaya teman-teman media itu merasa Dinas Kominfo ini adalah rumahnya/kamar pribadinya, harus diproduktifkan, harus dibenahi, ditata betul dan Kadis harus memberi ruang untuk teman media, sehingga jenjang pengkaderan, kompetensi wartawan harus betul-betul terpantau dengan baik," ungkap Rohidin Mersyah



Lanjut Gubernur, dirinya ingin apa yang diberitakan di daerah itu menjadi vitamin bagi masyarakat, boleh saat ditelan rasanya pahit tetapi mempunyai efek yang menyehatkan dan memberikan dampak yang positif. Ia juga meminta kepada Bapak Jaduliwan selaku kepala dinas Kominfo yang baru, agar ditata betul Sinergitas bahwa teman teman media itu agar merasa dinas Kominfo ini rumahnya.



Gubernur juga ingin melihat jenjang pengkaderan dimedia termasuk kompetensi wartawan agar betul betul harus terpantau dengan baik. Sehingga nanti Kominfo menjadi pembina lembaga teknis bagi awak media baik cetak maupun elektronik termasuk teman teman media online. Sehingga tidak ada kata liar tetapi bukan berarti diinterpensi. 



“Filosofi media, independensi itu tetap didepan. "Gak ada nilainya kalau tanpa independensi, dan juga tidak bakal ada nilainya berita itu jika tidak memberikan efek positif dimasyarakat, kelemahan kekurangan ketidak tanggapan saya keterbatasan saya sebagai Gubernur ketika dikeritik orang akan tau seharusnya Gubernur itu harus berbuat seperti ini.”jelasnya.



Acara silahturahmi dan Buka bersama awak media juga di isi ceramah agama oleh Al ustadz Jundullah Rabani dengan Tema "puasa itu menjauhkan diri kita dari api neraka" kemudian dilanjutkan dengan buka bersama dan makan malam bersama insan pers dan Sholat Isa dan Tarawih berjamaah bersama seluruh ASN dan rekan media yang hadir.



Dalam kesempatan itu, Gubernur Bengkulu Dr. H Rohidin Mersyah,M.MA juga meninjau Ruang Multimedia Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Provinsi Bengkulu di dampingi Kepala dinas Kominfo Provinsi Bengkulu Jaduliwan Iwan dan staf Dinas Kominfotik. (Rls)