Rehab Jalan Karang Indah, PUPR Kota Bengkulu Alokasikan 4,5 Miliar

Diposting: 02 Jul 2018

Kota Bengkulu, BI – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Bengkulu terus genjot pembangunan infrastruktur jalan. Baru-baru ini DInas PUPR gelontorkan dana 4,5 miliar untuk membiayai paket proyek rehabiltasi jalan Karang Indah, Kota Bengkulu.



"



Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Kota Bengkulu menyampaikan kepada media ini, jalan karang indah adalah salah satu target ruas jalan dari program 1000 jalan mulus yang alokasi anggarannya baru terealisasi di APBD 2018. 



“kita melihatnya skala prioritas, Jalan Karang Indah sengaja kita anggaran di tahun 2018 karena kami melihat kondisi jalan dan regulasi yang mengatur tentang pola pemeliharaan jalan secara berkala” Jelas, Rozy Ismariandi, Kabid Bina Marga Dinas PUPR Kota Bengkulu, Selasa, (02/07/2018)



"



Dinas PUPR Kota Bengkulu selama ini memang fokus terhadap akses jalan dengan kapasitas alur lalu lintas tinggi. Jalan Karang Indah adalah salah satu ruas jalan yang padat dan banyak digunakan oleh warga. Kondisi ini tidak terlepas dari semakin pesatnya perkembangan penduduk dan pengembangan perumahan yang banyak terdapat di area Karang Indah dan sekitarnya. 



“Kawasan Karang Indah banyak dijadikan wilayah pengembangan perumahan oleh devloper, tentu seiring dengan perkembangan tersebut akses lalu lintas juga semakin padat, Dinas PUPR dalam melakukan pembangunan harus sinkron dengan tingkat kebutuhan masyarakat” Ujar Rozy 



"



Proyek rehabilitasi Jalan Karang Indah nantinya juga akan disertai dengan perbaikan siring dan pemasangan arah penunjuk jalan. Dinas PUPR menargetkan proyek berjalan sesuai dengan kalender kerja sehingga bisa dinikmati oleh masyarakat secapat mungkin.



“Motto kita di PUPR adalah pelayanan terbaik dan cepat, terbaik dalam arti memberi manfaat bagi masyarakat sedangkan cepat dengan tetap menjadikan kualitas pekerjaan sebagai acuan, jadi Insyallah proyek akan berjalan sesuai dengan perencanaan dan sesegera mungkin dapat dinikmati oleh masyarakat”  Tutup Rozy (Adv)



"



Reporter : Alfridho Ade Permana

Editor : Riki Susanto