Polda Bengkulu Kembali Bedah Rumah Warga Tak Layak Huni

Diposting: 03 Dec 2020
Kapolda Bengkulu Irjen Pol Drs Teguh Sarwono saat Melakukan Peletakan Batu Pertama. Kamis, 3 Desember 2020. Foto/Dok
Indo Barat – Kepolisian Daerah (Polda) Bengkulu kembali memberikan bantuan sosial berupa bedah rumah kepada salah satu warga di Jalan Merapi 7C RT.05 RW.02, Panorama, Kecamatan Singgaaran Pati, Kota Bengkulu, Kamis (03/12/2020).
Warga yang tempat tinggalnya tidak layak huni dan akan segera dibedah ini adalah rumah milik Ibu Nuraini yang sehari-seharinya berprofesi sebagai penjual sayur dipasar panorama kota Bengkulu.
Camat Singgaran Pati, Syaiful Anwar yang turut hadir dalam kesempatan tersebut mengatakan bahwa Ibu nuraini itu tinggal sendirian dirumah yang sebenarnya sudah tidak layak untuk ditempati.
"Ibu Nuraini menyampaikan banyak rasa terimakasih atas segala jenis bantuan yang sudah diberikan kepadanya dan juga rasa terimakasih kepada Polda Bengkulu karna sudah memfasilitasi untuk melakukan bedah rumah ini," ujar Syaiful.
Kapolda Bengkulu Irjen Pol Drs Teguh Sarwono M.Si mengatakan bahwa bantuan seperti ini dilakukan, merupakan bentuk penguatan mental terhadap masyarakat yang terkena dampak Covid-19.
" Dengan cara seperti ini, saya berharap dapat memberikan efek perubahan terhadap mental masyarakat yang menerimanya, sehingga timbul rasa semangat kembali. selain bedah rumah kita juga berikan bantuan sembako kepada masyarakat sekitar," kata Kapolda Bengkulu.
Terakhir, Kapolda Bengkulu, Plt Gubernur Bengkulu Dedy Ermansyah, bersama Direktur Bengkulu Express Sukatno secara bergantian melakukan peletakan batu pertama dilokasi bedah rumah tersebut. (**)
Editor: Alfridho AP
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Kapolsek Karang Tinggi Salurkan Bantuan untuk Warga Kurang Mampu
30 Dec 2024
-
Plt Gubernur Rosjonsyah Buka Kejurda Bola Voli Indoor Kapolda Cup 2024
05 Dec 2024
-
Tingkatkan Pelayanan Publik, Polda Bengkulu Gelar FKP TA 2024
18 Sep 2024
-
JMSI Bawa Kasus Penembakan Rahiman Dani ke Forum Internasional
08 Sep 2024
-
Kapolda Bengkulu Tanda Tangani Naskah Perjanjian Kerja Sama dengan PT Hutama Karya
21 Aug 2024