Pengetatan Mobilitas saat Nataru Tetap Dilakukan Meski PPKM Level 3 Batal

Diposting: 08 Dec 2021
Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol. Sudarno saat diwawancara. Rabu, 8 Desember 2021. Foto/Dok
Indo Barat – Pemerintah secara resmi telah membatalkan penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 3 di semua daerah.
Menyikapi hal tersebut, Polda Bengkulu tidak akan mengurangi kewaspadaan di daerah untuk tetap menerapkan pengetatan guna mengurangi mobilitas di berbagai tempat memasuki perayaan natal dan libur tahun baru.
Kapolda Bengkulu Irjen Pol. Drs. Guntur Setyanto, M.Si melalui Kabid Humas Polda Bengkulu Kombespol. Sudarno, S.Sos, MH mengatakan pemerintah pusat melalui Menteri Koordinator Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan telah menyampaikan bahwa PPKM level 3 batal diterapkan di seluruh Indonesia mulai 24 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022.
Meski demikian, dirinya tetap mengimbau masyarakat provinsi Bengkulu agar tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 5 M yaitu, Mencuci tangan, menggunakan masker, menjaga jarak, mengurangi mobilitas dan menjauhi kerumunan.
“Walaupun PPKM level 3 telah dibatalkan, kepada masyarakat bengkulu agar dapat mengurangi potensi penyebaran Covid-19 saat nataru dengan mengurangi mobilitas khususnya,”ujar Kombel Pol Sudarno, Rabu (8/12/2021).
Lanjutnya, dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19, Polda Bengkulu akan melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) mulai dari tingkat Polda hingga polres jajaran.
“Selain itu, mendekati natal dan tahun baru, Polda Bengkulu juga akan menggelar operasi kepolisian dengan sandi “Lilin Nala” yang memiliki tujuan yang sama mengamankan jalannya kegiatan keagamaan natal dan menekan penyebaran Covid-19 di bumi Rafflesia,” pungkasnya.
Reporter: Alfridho AP
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Kapolsek Karang Tinggi Salurkan Bantuan untuk Warga Kurang Mampu
30 Dec 2024
-
Plt Gubernur Rosjonsyah Buka Kejurda Bola Voli Indoor Kapolda Cup 2024
05 Dec 2024
-
Tingkatkan Pelayanan Publik, Polda Bengkulu Gelar FKP TA 2024
18 Sep 2024
-
JMSI Bawa Kasus Penembakan Rahiman Dani ke Forum Internasional
08 Sep 2024
-
Kapolda Bengkulu Tanda Tangani Naskah Perjanjian Kerja Sama dengan PT Hutama Karya
21 Aug 2024