Pemkab Seluma Lepas Peserta Jambore Nasional 2022

Diposting: 09 Aug 2022
Pelepasan peserta Jambore Nasional Kwarcab 0705 Seluma. Selasa, 9 Agustus 2022. Foto/Dok: Deni Putra
Interaktif News - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seluma melepas keberangkatan peserta Jambore Nasional Kwartir Cabang Gerakan Pramuka 0705 Seluma di halaman kantor Bupati, Selasa (9/8/2022).
Kontingen Pramuka Kwarcab 0705 Seluma terdiri dari 8 orang putra dan putri dan 2 pembina pendamping untuk mewakili Seluma dalam Jambore Nasional Ke XI 2022 yang akan di selenggarakan pada tanggal 14-21 di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta timur.
Acara pelepasan dipimpin Sekretaris Daerah Seluma H. Hadianto, SE, MM, MSI selaku Ketua Kwarcab Pramuka Seluma, dalam sambutannya Ia berpesan agar peserta bisa menjaga kesehatannya dan juga berpesan kepada pembina agar bisa menjaga adik dan mematuhi aturan yang ada di sana nantinya.
"Kegiatan yang akan di lakukan dalam jangka waktu 10 hari agar kiranya peserta bisa menjaga selalu kesehatan, dan pembina bisa menjaga dan mendidik adik-adik untuk mematuhi peraturan dalam jamnas nantinya," pesan Hadianto.
Lanjut Sekda, sedangkan untuk kebutuhan para peserta seperti transportasi dan makanan akan kita siapkan, Adapun terkait anggaran kita dukung serta akan diakomodir dalam APBD-P perubahan nantinya.
"Karena ini adalah kegiatan nasional dan mewakili daerah, pasti akan kita usulkan untuk anggaran dananya dan kita akomodir di APBDP," imbuh Hadianto.
Sementara itu, Sekertaris Kwarcab Emi Sudarmi menjelaskan, Seluma terpilih mewakili kontingen Daerah (Konda) untuk langsung menampilkan beberapa kesenian dari daerah dan provinsi Bengkulu.
"Beberapa Kesenian akan kami tampilkan di acara jambore nasional nantinya, antara lain Berejung tari tabot yang akan di tampilkan oleh adek-adek pramuka," ujar Emi.
Acara pelepasan tersebut turut dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Seluma H. Hendarsyah, S.IP, MT, Asisten Perekonomian dan Pembanguan Kabupaten Seluma Almedian Saleh, SKM, ME , Asisten Administrasi dan Umum Riduan Sabrin, ST, Kepala Dinas Pendidikan, dan Pengurus Kwarcab 0705 Seluma.
Reporter: Deni Putra
Editor: Alfridho Ade Permana
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Pelajar di Seluma Seberangi Sungai Berarus Deras Demi Pendidikan
18 Nov 2023
-
Bupati Erwin: Pembongkaran Warung Remang-remang Masih Akan Koordinasi
09 Nov 2023
-
Dukung Program Bupati, Bappeda Seluma Luncurkan Inovasi Proper SIP ALAP
13 Oct 2023
-
Kelurahan Puguk di Seluma Ditetapkan Jadi Kampung Wisata
08 Oct 2023
-
Usai Karantina, 10 Pasang Finalis Putra-Putri Kebudayaan Seluma Siap Tampil Memukau
29 Jun 2023