Nenek Usia 100 Tahun Asal Seluma Butuh Bantuan Kursi Roda

Diposting: 29 Mar 2022
Nenek Sun usianya lebih dari 100 tahun, warga Desa Gunung Kembang, Kecamatan Semidang Alas Maras, Kab. Seluma, Foto: Dok
Indo Barat – Namanya nenek Sunya usianya lebih 100 tahun warga desa Gunung Kembang, Kecamatan Semidang Alas Maras, Kabupaten Seluma. Ia akrab disapa ‘Nenek Sun’ sudah lebih dari 5 tahun berjalan dengan pantat dan tangan (ngisur dalam bahasa daerah setempat).
“Lebih seratus tahun, adek nenek kemaren yang meninggal itu saja sudah berusia 100 tahun. Jadi nenek kami ini sudah pasti lebih dari seratus” kata Toton, cucu dari Nenek Sun kepada Bengkuluinteraktif.com, Selasa, (29/03/2022)
Hanya saja kata Toton dalam Kartu Keluarga (KK) usia neneknya baru 99 tahun. Tertulis di KK Nenek Sun lahir di Desa Gunung Kembang, 01 Juli 1923. Namun, Toton memastikan usia neneknya lebih dari yang tertulis di KK.
Nenek Sun sudah hidup sejak zaman penjajahan. Suaminya telah lama meninggal puluhan tahun lalu. Kini Ia tinggal di rumah anaknya, bernama Mahyudin. Nenek Sun sebenarnya punya 2 orang anak hanya saja anak pertamanya juga sudah lama meninggal.
“Nenek kami sering cerita zaman penjajahan, beliau waktu itu masih remaja. Beliau juga sering cerita negerinya zaman penjajahan Jepang. Nenek lanang (suaminya Nenek Sun) kami itu tokoh masyarakat yang disegani, banyak membantu pejuang juga” cerita Toton.
Perhatian pemerintah desa setempat lanjut Toton sudah cukup hanya saja Nenek Sun saat ini butuh bantuan kursi roda untuk menunjang aktifitasnya.
“Alahmdulilah nenek kami ini sehat-sehat terus. Nenek kami juga sering dapat bantuan dari pemerintah desa, BLT dan lain-lain tapi beliau ini butuh kursi roda biar aktifitasnya lancar” kata Toton.
Bagi pembaca yang ingin membantu kebutuhan Nenek Sun bisa menghubungi keluarganya di nomor kontak 081279381307 atas nama Toton atau dapat menghubungi Garda Rafflesia Bengkulu, Septo Adinara di Nomor Kontak 081271101911.
Reporter: Iman SP Noya
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
4 Rekomendasi Novel Tentang Olahraga
23 Jun 2024
-
Film “Ipar Adalah Maut” Kisah Nyata Perselingkuhan
18 Jun 2024
-
Mengenal Pabrik Semen Pertama Indonesia Warisan Sejarah UNESCO
14 Jun 2024
-
Film “Perlawanan Lintas Generasi“ Kisah Inspiratif Perjuangan Tolak Tambang Batu Bara
01 Jun 2024
-
Sekda Isnan Pimpin Pembubaran 54 Paskibraka Bengkulu 2023
01 Jun 2024
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Kapolsek Karang Tinggi Salurkan Bantuan untuk Warga Kurang Mampu
30 Dec 2024
-
JMSI Bengkulu Bersama KPU Sosialisasikan Pilkada Serentak Tahun 2024
04 Oct 2024
-
JMSI Bawa Kasus Penembakan Rahiman Dani ke Forum Internasional
08 Sep 2024
-
JMSI Bengkulu Teken Nota Kerjasama dengan Prodi Bahasa dan Sastra Indonesia UMB
27 Jun 2024
-
Kunker Kapolda Bengkulu Beri Bantuan Sosial Hingga Berdialog dengan Warga
04 Apr 2024