Masyarakat Diimbau Tak Paksakan Diri Berkendara Saat Mudik Lebaran

Diposting: 17 Apr 2023
Kasat Lantas Polres Mukomuko, AKP Fery Octaviari Pratama. Foto/Dok
Indo Barat – Menjelang hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah, masyarakat yang ingin mudik lebaran diimbau untuk tidak memaksakan diri dalam berkendara menuju kampung halamannya.
Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto melalui Kasat Lantas, AKP Fery Octaviari Pratama mengimbau kepada seluruh pemudik untuk tidak memaksakan diri dalam perjalanan, jika lelah disarankan untuk istirahat.
Imbauan ini disampaikan Polres Mukomuko karena jumlah pemudik tahun ini diprediksi meningkat sangat signifikan.
“Memang tidak mungkin tidak ada kemacetan, karena memang kapasitas jalannya dengan jumlah kendaraannya yang sangat banyak menjadi keterbatasan,” ujar AKP Fery saat sebelum pelaksanaan Apel operasi Ketupat Nala 2023, Senin (17/4).
Pihaknya meminta, agar masyarakat benar-benar memperhatikan aturan lalu lintas, seperti rekayasa jalan yang akan diberlakukan selama masa mudik Lebaran 2023.
“Pentingnya mengutamakan keselamatan, sebab keselamatan adalah terhindarnya seseorang dari risiko terjadi kecelakaan lalu lintas di jalan, Jika tidak ingin celaka, maka pahami resikonya dan hindari atau kendalikan. Imbauan untuk pemudik, jika lelah, maka beristirahatlah,” sampainya.
AKP Fery mengimbau kepada seluruh pemudik untuk selalu berhati-hati dalam perjalanan serta ikuti rambu-rambu lalu lintas yang ada.
“Hati-hati di jalan, jangan memaksakan. Ikuti informasi mudik, ikuti aturan-aturan yang sudah dibuat. Agar bisa nyaman dan selamat sampai tujuan,” pungkasnya.
Editor: Alfridho Ade Permana
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
10 Pokdarwis di Mukomuko Dibekali Pemahaman Cara Kelola Objek Wisata
06 Dec 2024
-
Rapat Pleno KPU Mukomuko Tetapkan Huda-Rahmadi Pemenang Pilkada 2024
05 Dec 2024
-
Miliki Histori Kekayaan Alam Mukomuko, Benteng Anna Jadi Destinasi Wisata Sejarah
02 Dec 2024
-
Disparpora Mukomuko Gelar Pelatihan Kerajinan Kulit Lokan untuk Pelaku Ekonomi Kreatif
01 Dec 2024
-
Disparpora Sebut Agro Wisata Water Boom Pangonan Langkah Kemajuan Desa Agung Jaya
30 Nov 2024