Marak Kabar Penculikaan Anak, Kadis Dikbud Lebong Imbau Sekolah Lebih Waspada

Diposting: 01 Feb 2023
Kepala Dinas Dikbud Kabupaten Lebon, Foto: Dok
Interaktif News - Maraknya kabar penculikan anak baru-baru ini menjadi sorotan banyak pihak, salah sarunya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Lebong, Rabu, (01/03/23)
Kepala Dinas Dikbud Lebong, Elvian Komar mengimbau sekolah-sekolah untuk mengantisipasi dengan melakukan sosialisasi terhadap para murid.
Seluruh sekolah mulai PAUD, TK, SD, hingga SMP di wilayah Kabupaten Lebong untuk meningkatkan kewaspadaan.
"Saya mengimbau, kepada pihak sekolah agar meningkatkan kewaspadaan. Hal ini berguna untuk pencegahan, anak-anak di kabupaten Lebong terutama PAUD, SD maupun SMP. Semua wajib kita jaga," kata Elvian
Masih sambung Elvian, antisipasi dan sosialisasi tentang bahaya penculikan perlu disampaikan kepada anak. Pihak sekolah juga wajib mengetahui bila ada anak yang dititipkan ke orang lain.
"Jika terutama anak yang masih kecil, yang harus dipantau terus sama orang tuanya. Kalau misalnya harus dititipkan ke orang lain atau saudara, berarti guru harus tahu, hubungan komunikasi dan koordinasi, dengan keluarganya," ujar Elvian
Ia mengatakan, imbauan ini terkait marak isu penculikan anak akhir-akhir ini. Dia meminta seluruh kepala satuan pendidikan melakukan langkah-langkah antisipatif, antaranya meningkatkan kewaspadaan dengan melakukan pengawasan, perlindungan, dan penjagaan di lingkungan sekolah.
Memberikan sosialisasi dan arahan terhadap siswa agar berhati-hati dan tidak sembarangan berinteraksi dengan orang yang tidak dikenal.
Petugas keamanan sekolah dan guru piket juga diminta untuk memantau dan mengawasi para murid terutama pada waktu jam istirahat, jam pulang sekolah dan waktu kegiatan ekstrakurikuler. Tenaga keamanan harus aktif memberikan edukasi kepada siswa tentang pentingnya waspada terhadap orang yang tidak dikenal.
"Intinya adalah pas pulang harus keluarga yang menjemputnya. Di situ tidak boleh diserahkan ke orang lain yang tidak tahu asal-usulnya. Kalaupun diserahkan ke pihak lain, sebelumnya harus ada komunikasi. Itu yang kami tekankan di situ," tutup Elvian Komar.
Reporter: Maya Fitria
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Dikbud Lebong Telah Salurkan Belasan Ribu Beasiswa PIP
08 Feb 2023
-
Marak Kabar Penculikaan Anak, Kadis Dikbud Lebong Imbau Sekolah Lebih Waspada
01 Feb 2023
-
Dikbud Lebong Angkat dan Berhentikan Puluhan Kepala Sekolah
28 Jan 2023
-
Viral Isu Penculikan Anak, Ini Imbauan Kapolres Seluma
27 Jan 2023
-
Dikbud Lebong Bagikan Perlengkapan Sekolah Gratis di SDN 85 Sungai Lisai
05 Sep 2022