Golkar Bengkulu Berbagi Takjil

Diposting: 06 May 2020
Berbagi Takjil DPD Golkar Bengkulu, Poto:Dok
Indo Barat – Wajud keperihatinan bersama di tengah wabah Covid-19, DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu berbagi Takjil dan Masker kepada masyarakat yang melintas di Jln. Asahan Padang Harapan Kota Bengkulu.
Bagi-bagi Takjil dan Masker ini langsung dipimpin Ketua DPD Gollkar Provinsi Bengkulu Rohidin Mersyah bersama jajaran pengurus.
"Kita sengaja di jalan - jalan sekaligus memberikan motivasi kepada masyarakat namun tetap harus mematuhi protokol kesehatan artinya pakai masker, juga agak berjauhan supaya jangan sampai ada kontak satu sama lain," jelas Rohidin Mersyah, Rabu sore, (06/05/2020)
Pembagian dilakukan di dua tempat yakni Simpang Masjid Raya dan Simpang Padang Harapan Kota Bengkulu. Golkar rencananya akan terus menggelar kegiatan berbagi sepanjang bulan Ramadhan.
"Hari ini kita akan khusus membagikan takjil kepada masyarakat Bengkulu, sekaligus ini Silaturahmi, ini akan kita lakukan dibeberapa titik beberapa hari kedepan jadi ini baru pertama di bulan Ramadhan ini," terang Rohidin.
Pak Ujang salah seorang masyarakat yang kebagian takjil mengucapkan terimakasih kepada Golkar. Pria yang berkeseharian sebagai pencari kayu bakar, merasa terbantu terlebih akibat wabah Corona pendapatannya drastis berkurang.
"Saya berterima kasih banyak, kebetulan sejak Corona ini sangat susah pencaharian sekarang, untunglah bapak Gubernur mau bantu," ujar Pak Ujang
Jualan Kayu Bakar Pak Ujang juga turut diborong ketua DPD Golkar yang juga Gubernur Bengkulu ini, "Bersyukur sekali Alhamdulilah kami bisa menjalani Lebaran, Insya Allah," ungkapnya. [***]
Editor Alfridho Ade Permana
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Soal Tenaga Honorer Non-ASN, Pemprov Bengkulu Segera Ambil Keputusan
31 Jan 2025
-
APBD 2025 Diutak-atik, Dewan Warning Pemprov Bengkulu
11 Jan 2025
-
Pertamina Patra Niaga Bengkulu Kandidat Hijau Proper 2024
26 Dec 2024
-
Hadiri KPID Award, Rosjonsyah: Penyiaran Edukatif untuk Hiburan Berkualitas
08 Dec 2024
-
Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor di Bengkulu Hasilkan Pendapatan Rp53 Miliar
03 Dec 2024
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Jelang Musda Golkar, 7 Nama Calon Ketua Mencuat
06 Jan 2025
-
Hasil Rapimnas Golkar Putuskan Gibran Dampingi Prabowo
21 Oct 2023
-
KIB Bengkulu Rapatkan Barisan Sambut Airlangga Hartarto
23 Jun 2022
-
Golkar Bengkulu Utara Gelar Muscam dan Lantik Ketua MKGR
03 Oct 2021
-
Nalar, Logika & Hati Alasan Kuat Pilih Rohidin-Rosjonsyah
01 Nov 2020