Bupati Ferry Ramli Resmikan Bantuan Sumur Bor dari Kementrian ESDM

Diposting: 10 Jan 2019
Bengkulu Tengah,BI – Bupati Bengkulu Tengah Dr. H. Ferry Ramli, SH, MH, meresmikan bantuan Sumur Bor bersama Dirjen Kementerian Energi Sumberdaya dan Mineral (ESDM) serta meninjau Sumur Bor Air Bersih dan Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE) untuk Masyarakat Desa Taba Renah Kecamatan Pagar Jati Kabupaten Bengkulu Tengah, Rabu (09/01/2019).
Dalam kesematan itu, Bupati Bengkulu Tengah Dr. H. Ferry Ramli, SH, MH mengatakan, untuk kabupaten bengkulu tengah Bantuan Sumur Bor ada di dua titik lokasi desa yang medapatkan Bantuan, yakni desa tabah Renah dan Datar Penokot kecamatan pagar jati.
“Kabupaten Bengkulu Tengah Pada tahun 2019 ini, mendapatkan bantuan dua Sumur Bor sedangkan kabupaten lainnya, masing-masing mendapatkan satu unit sumur bor yang merupakan bantuan dari Kementerian Energi Sumberdaya dan Mineral (ESDM) ,” ujar Bupati.
Bupati juga berpesan kepada masyarakat dan khususnya Kepala Desa Tabah Renah untuk dapat menjaga dan memelihara fasilitas yang diberikan. Karena dengan adanya sumur bor sangat membantu masyarakat mendapatkan air bersih. “Saya harap pak Kades dan masyarakat kiranya bersama-sama menjaga dan memelihara fasilitas yang telah di salurkan ini,” sampai Bupati .
Lanjut Bupati, pihaknya juga akan mengusulkan kembali kepada Kementerian Energi Sumberdaya dan Mineral (ESDM) untuk menambah lagi bantuan berupa Penerangan Jalan atau lampu jalan disepanjang ruas jalan di wilayahnya.
“Nanti pihak kita akan kembali mengusulkan kepada Kementerian ESDM untuk menyalurkan bantuan berupa lampu jalan. Dengan adanya penerangan maka kabupaten Bengkulu Tengah terang benderang sehingga masyarakat menjadi aman dan nyaman disepanjang jalan,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Pusat Pengelolaan Barang Milik Negara pada Sekretariat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Susyanto mengatakan, adapun untuk Provinsi Bengkulu pihaknya sudah merealisasikan sebanyak 5 (lima) sumur bor yang terdiri dari Kabupaten Muko-Muko, Kaur, Kepahiang dan Kabupaten Bengkulu Tengah. “Untuk Kabupaten Muko-Muko, Kaur dan Kepahiang itu kita buat satu sumur Bor. Sedangkan untuk Bengkulu Tengah ada dua sumur Bor,” pungkasnya.
Dirinya mengatakan, bahwa bantuan yang di sudah di salurkan ini agar dapat manfaatkan dengan baik oleh masyarakat. “Bantuan ini agar kiranya bisa benar-benar di nikmati oleh masyarakat. Dengan adanya bantuan ini,semoga masyarakat bisa mendapatkan air bersih, sumur Bor ini sebagai fasilitas dan sarana umum yang utama bagi masyarakat tersebut,” ujarnya.
Menanggapi usulan dari Bupati Bengkulu Tengah Ferry Ramli, pihaknya akan segera memproses pengajuan usulan tersebut,dan dalam waktu dekat pihaknya akan segera menyalurkan apa yang telah diusulkan oleh pemerintah Kabupaten bengkulu Tengah.
“Mengenai usulan Bupati tadi mengajukan penerangan lampu jalan, kita merespon dengan baik dan dalam waktu dekat bantuan itu akan kita proses, diukur, sehingga apa yang dibantukan Kementerian ESDM memang akan di salurkan di seluruh Indonesia, dan untuk Bengkulu Tengah akan segera di salurkan” tutup Susyanto.(Adv)
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Kasus Tinggi, Pemkab Benteng Gelar Rembuk Stunting
10 Nov 2022
-
Gubernur Rohidin Resmikan Islamic Center Bengkulu Tengah
28 Oct 2022
-
Buka Penembang Fest 2022, Wagub Rosjonsyah Pesankan Ini
01 Oct 2022
-
PT IBP Bantu Gedung Belajar SMK Putra Nusantara 4 Benteng
21 Jun 2022
-
Pemkab Benteng Laksanakan Musrembang Susun RKPD 2022
18 Mar 2021