Dana Publikasi di Dinkes BS Terkesan Ditutupi
Featured Image

Dana Publikasi di Dinkes BS Terkesan Ditutupi

Diposting pada August 29, 2020 oleh Penulis Tidak Diketahui

Kasubag Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkulu Selatan, Albet Haryono. Foto/Dok: Yon Maryono

Indo Barat – Pengelolahan dana publikasi media massa tahun anggaran 2020 di Dinas kesehatan (Dinkes) kabupaten Bengkulu Selatan terkesan tertutup dan tidak transparan.

Berdasarkan konfirmasi awak media dengan kasubag umum Dinkes kabupaten Bengkulu Selatan, Albet Haryono memberikan keterangan bahwa sudah sah dan sudah di cek semua kelengkapan administrasi penerima dana publikasi.

Namun, saat di mintai daftar penerima dana publikasi Ia berkelit. “Silakan tanya staf yang bernama Dianti,” ucap Albet, Kamis (27/08).

Sementara, saat awak media mencoba menanyakan dengan Dianti salah satu staf di kantor OPD tersebut dengan sedikit nada emosi ia menjawab.

“Kalau mau melihat daftar penerima dana publikasi, silakan kirimkan surat resmi nanti akan kami berikan,” katanya sambil pergi.

Kepala Dinkes Bengkulu Selatan, Siswanto juga belum dapat di temui hingga berita ini diterbitkan. 

Menurut salah satu politisi Alte Roni, jika memang telah sesuai aturan kenapa anggaran tersebut harus ditutupi.   

“Kenapa harus di persulit kalau memang benar sudah diterapkan sesuai aturan dana publikasinya, memang susah mengontrol dana seperti ini, ini kan dana sifatnya gelondongan,” pungkas Roni.

Reporter: Yon Maryono
Editor: Iman SP Noya