Babinsa Toho Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Lomba PHBS di Desa Terap

Diposting: 17 Jun 2021
Mempawah - Babinsa Koramil 05/Toho, Kodim 1201/Mph, Serma Baryono menghadiri rapat koordinasi persiapan lomba Prilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) tingkat nasional di Kantor Desa Terap, Kecamatan Toho, Kabupaten Mempawah, Rabu (16/6/2021)
Serma Baryono mengatakan rapat ini untuk mendata dan mempersiapkan kebutuhan pendukung lomba PHBS.
"Menjadi perwakilan lomba PHBS tingkat nasional cukup berat perlu persiapan yang matang untuk memenangkan lomba," ujarnya
Ia menambahkan, pihaknya akan mendukung kegiatan tersebut dan diharapkan warga juga mendukung untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat serta bebas dari penyakit.
"Kami hadir memberikan motivasi agar warga semangat mempersiapkan dan mengikuti lomba PHBS, semoga jadi juara," harap Serma Baryono.
Di tempat yang sama, Kepala Desa Terap, Juniardi mengucapkan terimakasih kepada Koramil Toho yang akan membantu dan mendukung persiapan lomba PHBS ini.
"Saya berharap kepada masyarakat Desa Terap ikut berpartisipasi dan menyukseskan kegiatan perlombaan ini," ungkap Juniardi (mph 1201)
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Hari Kartini, Kisah Dela Guru Tamatan SMA yang 8 Tahun Mengabdi di Pedalaman Tanpa Status
15 May 2025
-
Pegadaian Cetak Laba 5,85 Triliun Selama Tahun 2024
03 Feb 2025
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Hadiri Pelantikan KAMMI Bengkulu, Rosjonsyah: Siapkan Diri Pimpin Masa Depan
01 Feb 2025
-
Ratusan Sapi di Seluma Terjangkit PMK, Proses Pemulihan Terus Berlanjut
01 Feb 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Hari Kartini, Kisah Dela Guru Tamatan SMA yang 8 Tahun Mengabdi di Pedalaman Tanpa Status
15 May 2025
-
Pegadaian Cetak Laba 5,85 Triliun Selama Tahun 2024
03 Feb 2025
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Hadiri Pelantikan KAMMI Bengkulu, Rosjonsyah: Siapkan Diri Pimpin Masa Depan
01 Feb 2025
-
Ratusan Sapi di Seluma Terjangkit PMK, Proses Pemulihan Terus Berlanjut
01 Feb 2025