Turnamen Taekwondo di Seluma Sukses Digelar, 440 Atlet Bersaing Rebut Piala Bupati

Diposting: 03 Mar 2024
Tournament Taekwondo di Kabupaten Seluma, Minggu, 3 Maret 2024, Foto: Dok
Indo Barat - Tournament Taekwondo yang digelar di Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu sukses digelar. Sebanyak 440 atlet Taekwondo bersaing ketat memperebutkan piala Bupati Seluma ke-9
Ketua Pengurus Kabupaten (Pengkab) Taekwondo Indonesia Kabupaten Seluma, Yudi Harzan menyampaikan bahwa, kegiatan tournament ini diikuti oleh 440 peserta dari klub seluruh kabupaten dan kota dalam Provinsi Bengkulu.
"Kegiatan ini digelar 3 hari. Dari 1 hingga 3 Maret," kata Yudi kepada wartawan di Gedung Olahraga Kabupaten Seluma, Minggu, (03/03/2024)
Yudi menyebutkan bahwa, open tournament Taekwondo piala Bupati Seluma ini memang sudah lama direncanakan. Namun, sebelumnya masih terkendala Covid-19.
"Ini bertujuan untuk mencari bibit atlet berkualitas dari Kabupaten Seluma juga bertujuan untuk mengenalkan Kabupaten Seluma ke tingkat provinsi maupun tingkat nasional," ungkap Yudi.
Ketua panitia pelaksana kegiatan, Syafrianto menyebutkan, pada open tournament ke 9 ini, ada empat kelas yang dilombakan yaitu Pra-Kadet, Kadet, Junior dan Senior.
"Selain klup dari seluruh kabupaten dalam Provinsi Bengkulu. Ada juga peserta undangan satu klub dari Kabupaten Muara Enim," jelasnya.
Kegiatan serupa kata Syafrianto rencananya akan digelar setiap tahun. Selain kegiatan open tournament, Pengurus Taekwondo Indonesia Kabupaten Seluma juga melakukan kegiatan Kejurda dan mengikuti berbagai event tingkat provinsi maupun nasional.
"Atlet Taekwondo Indonesia dari Seluma banyak yang berprestasi dan ini tentunya tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak. Termasuk pemerintah daerah," kata dia.
Reporter: Deni Aliansyah Putra
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Shin Tae-yong Dipecat, Netizen Murka!
06 Jan 2025
-
Meriahkan HUT ke-56 Provinsi Bengkulu, APKLI Gelar Senam Sehat
13 Dec 2024
-
Olahraga Panjat Tebing Semakin Diminati Pelajar Seluma
10 Dec 2024
-
Fun Run 10K Meriahkan HUT ke-19 Bakamla RI di Bengkulu
08 Dec 2024
-
Turnamen Golf HUT ke-56 Bengkulu, Ajang Pemersatu dan Pencetak Atlet Berprestasi
07 Dec 2024
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Turnamen Taekwondo di Seluma Sukses Digelar, 440 Atlet Bersaing Rebut Piala Bupati
03 Mar 2024
-
Dewan Minta Pemprov Seriusi Persiapan untuk PON 2024 Mendatang
01 Mar 2024
-
Profil Caleg Golkar Dapil Seluma untuk DPRD Provinsi Bengkulu
09 Nov 2023
-
Resmi Dibuka, Kejurwil II Taekwondo Bengkulu Disambut Antusias Peserta
16 Sep 2023
-
Atlet Taekwondo Bengkulu Borong Medali Popda Magelang
27 Feb 2023