Seluma Kembali Raih Penghargaan KLA Kategori Pratama

Diposting: 30 Jul 2021
Indo Barat - Kabupaten Seluma kembali meraih penghargaan Kategori Pratama sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA) dari Kementerian, yang disampaikan langsung Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) I Gusti Ayu Bintang Darmawati secara virtual, Kamis (29/07/21).
Bupati Seluma Erwin Octavian, SE, yang didampingi Wabup Seluma Drs. Gustianto menyampaikan menyambut dengan bahagia penghargaan (KLA) Kategori Pratama yang diterima Kabupaten Seluma ini.
"Alhamdulillah Kabupaten Seluma mendapatkan penghargaan Pratama dan semoga tahun depan bisa meraih prestasi yang lebih tinggi lagi yaitu Kategori Madya," kata Bupati.
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3APPKB) Seluma, Suardi mengatakan bahwa penghargaan Kategori Pratama yang didapatkan tidak lepas dari kerjasama sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma, dunia usaha serta lembaga masyarakat yang terangkum dalam gugus tugas KLA.
“Sudah 2 tahun berturut kita mendapatkan penghargaan Kabupaten layak anak kategori pratama yaitu tahun 2020 dan 2021 ini dan berharap tahun depan dapat meningkat menjadi kategori madya,” ujar Suhardi.
Diwaktu yang sama, Ketua Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak (KLA), Drs. Supratman, MM. mengatakan penghargaan ini diberikan sebagai bentuk dukungan terhadap program Bupati dan Wakil Bupati Seluma demi Seluma ALAP.
"Mendukung visi dan misi Kabupaten Seluma yaitu Seluma ALAP yaitu Aksesibilitas, Lapangan Kerja, Adat istiadat, Perekonomian dan Seluma ALAP dalam artian KLA adalah Aksi Lindungi Anak dan Perempuan," pungkas Supratman. (Mc)
Editor: Alfridho AP
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Pelajar di Seluma Seberangi Sungai Berarus Deras Demi Pendidikan
18 Nov 2023
-
Bupati Erwin: Pembongkaran Warung Remang-remang Masih Akan Koordinasi
09 Nov 2023
-
Dukung Program Bupati, Bappeda Seluma Luncurkan Inovasi Proper SIP ALAP
13 Oct 2023
-
Kelurahan Puguk di Seluma Ditetapkan Jadi Kampung Wisata
08 Oct 2023
-
Usai Karantina, 10 Pasang Finalis Putra-Putri Kebudayaan Seluma Siap Tampil Memukau
29 Jun 2023