Safari Ramadan di Desa Bukit Nibung, Pemkab Lebong Serahkan Bantuan ke Masjid

Gambar

Diposting: 01 Apr 2023

Safari Ramadan Pemkab Lebong, Jumat, 31 Maret 2023, Foto: Dok

Indo Barat - Pemkab Lebong kembali melaksanakan kegiatan Safari Ramadan 1444 H Tahun 2023. Sesuai dengan jadwal, Safari Ramadan kelompok 2 yang dipimpin Wakil Bupati, Drs Fahrurrozi berpusat di Masjid Muhajirin Desa Bukit Nibung, Kecamatan Bingin Kuning dengan Dinas Pariwisata dan Olahraga sebagai koordinator.

Wakil Bupati Fahrurrozi beserta rombongan disambut dengan suka cita masyarakat setempat Nibung, Jumat, (31/03/23) malam. Kegiatan diawali dengan salat Isya dan tarawih berjamaah serta mendengarkan siraman rohani yang disampaikan oleh Ustaz Gusti Anzozi.

Pjs Kepala Desa Bukit Nibung, Heri dalam sambutannya, mengucapan terimakasih atas kehadiran Pemerintah Kabupaten Lebong  yang dipimpin wakil bupati beserta seluruh rombongan yang telah mengunjungi Desa Bukit Nibung.

Heri mengatakan, Desa Bukit Nibung merupakan desa yang memiliki akses yang cukup jauh dari jalan raya namun memiliki lahan yang cukup luas untuk area pertanian serta memiliki aset wisata. Hanya saja fasilitas masih sangat jauh dari kata layak.

"Alhamdulillah pemerintah daerah sudah datang ke desa kami semoga tali silaturahim kita semakin erat kedepannya, dan kami sangat berharap kedepannya pemerintah lebih perduli lagi terhadap desa ini. Mengingat banyak potensi yang bisa digarap namun akses dan fasilitasnya belum memadai" kata Heri.

Sementara itu Wakil Bupati Fahrurrozi dalam sambutannya menyampaikan Safari Ramadan merupakan cara pemerintah daerah menjalin tali silaturahmi kepada masyarakat serta salah satu cara untuk memakmurkan masjid.

"Tentu dengan apa yang telah disampaikan oleh Pjs Kades Heri tadi, berhubung seluruh OPD dari masing-masing instansi disini hadir, saya mohon apa yang dikeluhkan agar segera ditanggapi, terutama jalan dan aset wisatanya" tegas Wabup.

Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan lahan pertanian dengan sebaik mungkin, lahan persawahan untuk ikut MT-2 dan lahan perkebunannya juga dimanfaatkan dengan baik.

Hadir dalam kegiatan Safari Ramadan malam ini, selain wakil bupati hadir juga Kapolsek Lebong Selatan beserta jajaran, Babinsa, Staf Ahli, Kepala OPD beserta jajaran, Camat Bingin Kuning, dan Camat Lebong Atas.

Diakhir acara, diserahkan secara simbolis yakni bantuan dari Tim Penggerak PKK berupa sajadah gulung sebanyak 4 buah dan Al-Qur`an 12 buah dan bantuan uang tunai dari Pemkab Lebong senilai Rp 20 juta untuk Masjid Muhajirin.

Reporter: Maya Fitria