Pemilu, Walikota Minta ASN Jaga Netralitas

Diposting: 31 Oct 2018
Bengkulu,BI – Walikota Bengkulu Helmi Hasan mengimbau agar Aparatur Sipil Negara (ASN) jaga netralitas menjelang pemilu. Hal ini disampaikannya saat audiensi bersama KPU Kota Bengkulu, Rabu (31/10/2018).
“Saya mengimbau agar ASN di lingkungan pemerintah kota menjaga netralitas, dan masyarakat tidak menciptakan permusuhan karena beda pilihan,” pesan Helmi.
Menurutnya, menang dan kalah itu urusan tuhan. “Jangan sampai karena kita mendukung si A dan si B lalu kita bermusuhan,” ungkapnya.
Dalam kesempatan itu, Ketua KPU Kota Bengkulu Zaini meminta agar dana sisa kampanye pemilihan walikota dihibahkan untuk keperluan perluasan halaman parkir kantor KPU dan kendaraan operasional.
“Demi keamanan kami mengharapkan agar kantor KPU diperbaiki, halaman parkir diperluas dan keperluan yang lebih mendesak untuk kendaraan operasional PPK menghadapi pileg dan pilpres,” kata Zaini.
Menanggapi hal itu, Walikota Helmi Hasan menyanggupi permintaan tersebut. Namun dia mengatakan utamakan terlebih dahulu kepentingn dan kesenangan masyarakat.
“Insyaallah sesegera mungkin kita siapkan 3 mobil baru dan kendaraan sepeda motor,” tutup Helmi.(Rls)
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Yudi Susanda Ajak OPD di Lingkungan Pemkot Bengkulu Jaga dan Rawat Aset
22 Nov 2024
-
BPKAD Kota Bengkulu Ikuti Rakor Evaluasi Capaian MCP Tahun 2024
20 Nov 2024
-
Kepala BPKAD Kota Bengkulu Tegaskan Pengelolaan APBD 2025 Harus Dimaksimalkan
18 Nov 2024
-
Kepala BPKAD Kota Bengkulu Dukung Pemkot dan DPD RI Bahas Potensi Strategis
15 Nov 2024
-
Hari Pahlawan ke-65, BPKAD Kota Bengkulu Ikuti Sarasehan
13 Nov 2024