Lindungi Warga dari Covid-19, Babinsa Koramil Jungkat Bagikan Masker

Diposting: 18 Jun 2021
Mempawah – Babinsa Koramil 1201-01/Jungkat, Serda Bambang membagikan masker secara gratis kepada warga yang lewat di samping Koramil jungkat,Desa Parit Bilal, Kecamatan Jungkat, Kabupaten Mempawah, Selasa(8/6/2021).
Batih Tuud Jungkat Serma Indra Gunawan mengatakan, pembagian masker terus dilakukan sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap warganya agar terhindar dari penyebaran virus Covid-19.
“Babinsa juga membagikan masker kepada warga yang kedapatan tidak menggunakan masker secara sopan dan ramah,” ucap Serma Indra.
Serma Indra juga mengajak warga untuk membiasakan diri dengan gaya hidup sehat dengan menerapkan 5M,mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, mengurangi mobilitas yang tidak perlu dan menghindari kerumunan.
Sementara itu, Ahmad salah seorang masyarakat Jungkat mengucapkan terimakasih kepada Anggota Koramil yang telah membagikan masker.
“Terima kasih pak Babinsa sudah mengingatkan saya untuk menangkal virus Corona,” ungkap Ahmad. (mph1201)
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Pegadaian Cetak Laba 5,85 Triliun Selama Tahun 2024
03 Feb 2025
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Hadiri Pelantikan KAMMI Bengkulu, Rosjonsyah: Siapkan Diri Pimpin Masa Depan
01 Feb 2025
-
Ratusan Sapi di Seluma Terjangkit PMK, Proses Pemulihan Terus Berlanjut
01 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Pegadaian Cetak Laba 5,85 Triliun Selama Tahun 2024
03 Feb 2025
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Hadiri Pelantikan KAMMI Bengkulu, Rosjonsyah: Siapkan Diri Pimpin Masa Depan
01 Feb 2025
-
Ratusan Sapi di Seluma Terjangkit PMK, Proses Pemulihan Terus Berlanjut
01 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025