Kadis DKP Provinsi Bengkulu Tinjau BBI Suku Tiga Nasal Kabupaten Kaur

Diposting: 09 Sep 2022
Kadis DKP Provinsi Bengkulu saat meninjau BBI Suku Tiga Nasal, Foto: Dok
Indo Barat - Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Bengkulu Syafriandi melakukan kunjungan kerja dalam rangka evaluasi dan monitoring pelaksanaan budidaya perikanan di Balai Benih Ikan (BBI) Kabupaten Kaur, Jumat, (09/09/22)
Didampingi Kabid Perikanan Budidaya DKP Propinsi Hidayatullah dan Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Kaur Misralman, Syafriandi meminta BBI yang ada di seluruh wilayah Provinsi Bengkulu bisa memenuhi kebutuhan bibit di daerah masing-masing.
“Bibit adalah kebutuhan dasar budidaya perikanan kita, tanpa bibit bagus tidak mungkin sektor perikanan kita lebiih baik. Kami minta seluruh kepala BBI bertanggungjawab dengan kebutuhan bibi ikannya minimal didaerahnya masing-masing” kata Syafriandi.
Kedapan kata Syafriandi, DKP akan mengkoordinir kebutuhan-kebutuhan calon induk untuk BBI di daerah terutama BBI Suku Tiga Nasal.
“Insyaallah UPTD KKP Pusat BPBAT Sungai Gelam yang ada di Jambi bisa memfasilitasi Kebutuhan-kebutuhan daerah” terang Syafraindi sembairi melihat Kolam Pendederan Calon Induk Ikan Mas di BBI Suku Tiga Nasal.
Sementara Kepala Dinas Perikanan Kaur Misralman berharap dengan sinergi antara propinsi dan kabupaten ini dapat menjamin kesejahteraan masyarakat perikanan.
Ia berharap perikanan di Kabupaten Kaur dapat menanggulangi kemisikinan ekstrem melalui program-program perikanan.
“Dinas Perikanan Kaur siap menjalin sinergi dan kolaborasi dengan DKP provinsi Bengkulu terutama dalam hal penyediaan bibit dan fasilitasi program budidaya perikanan” kta Misralman.
Reporter: Irfan Arief
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Gelar Lomba Masak Ikan, Pemprov Bengkulu Dorong Program Makan Bergizi Gratis
26 Nov 2024
-
Jadi Narasumber Pelatihan Penyuluh Perikanan, Kadis DKP Dorong Penyuluhan Berkualitas
22 Nov 2024
-
DKP Provinsi Bengkulu Berpartisipasi dalam Gelar Produk UMKM Se-Indonesia
21 Nov 2024
-
Hadiri Forum Finalisasi RK DAK 2025, DKP Provinsi Bengkulu Sukses Gaet Anggaran Rp 49 Milyar
19 Nov 2024
-
DKP Provinsi Bengkulu Bagikan 1,6 Ton Ikan Nila untuk Warga Bengkulu Utara
18 Nov 2024