HISKAPUTRA Bengkulu Diharap Dapat Membangun Kemajuan Daerah

Diposting: 03 Nov 2019
Indo Barat - Bupati Musi Rawas Utara, H. M. Syarif Hidayat kukuhkan pengurus himpunan silahturahmi keluarga pemuda musi rawas utara (HISKAPUTRA) Bengkulu, kegiatan dilaksanakan di Ballroom Pola bapedda kantor gubernur Provinsi Bengkulu, sabtu (2/11).
Kegiatan dihadiri oleh Gubernur Bengkulu bersama unsur pimpinan pemerintah provinsi Bengkulu, ratusan mahasiswa asal Muratara se-Provinsi Bengkulu, Alumni, Sesepuh, dan tokoh lintas daerah. Juga menghadirkan unsur pejabat skpd muratara.
Dalam sambutannya ketua umum HISKAPUTRA Kholid Sander menyampaikan, terciptanya acara ini atas suport dari pemerintah provinsi Bengkulu dan Pemkab MURATARA “kita sangat bangga kegiatan ini dihadiri langsung oleh bapak Gubernur Bengkulu dan Bupati MURATARA, ini merupakan sejarah yang baik dan sebagai contoh pemimpin yang peduli kepada masyarakat, terutama pemuda dan mahasiswa MURATARA di Bengkulu” Ucap Kholid
Lanjut Kholid, HISKAPUTRA akan solid dan mampu berdaya saing dalam memajukan pembangun daerah “kita akan membentuk hubungan masyarakat yang humanis, sehingga mampu untuk menjaga marwah daerah MURATARA di Provinsi Bengkulu dengan selogan “Bengkulu Tanah Perjuangan, MURATARA Tanah Pengabdian” Jelas Kholid
Sementara itu, Bupati MURATARA H. M. Syarif Hidayat mengucapkan, terimakasih kepada Gubernur Bengkulu yang sedang dalam keadaan sibuk PORWIL ke X Sumatera. namun masih menyempatkan diri untuk hadir ditengah-tengah acara HISKAPUTRA “Terimakasih kepada bapak Gubernur sudah hadir ditengah-tengah acara kita, dan selamat untuk adik-adik mahasiswa dan pemuda yang telah dilantik semoga HISKAPUTRA dapat berkontribusi membangun bumi Beselang Serundingan,” Ucapnya
Disisi lain, Gubernur Provinsi Bengkulu yang juga menjadi pembina HISKAPUTRA Bengkulu mengatakan, semoga adik-adik mahasiswa dan pemuda muratara dapat berperan baik dalam menjalankan program kerja sosial masyarakat, baik di provinsi Bengkulu maupun Pemkab MURATARA
“dengan jiwa solid, kreatif dan komunikatif yang berdaya saing tinggi, semoga HISKAPUTRA menjadi wadah berkumpul yang menjadi contoh yang baik bagi daerah lain dalam menjalankan program kerjanya,” Harap Rohidin (Anasril)
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Soal Tenaga Honorer Non-ASN, Pemprov Bengkulu Segera Ambil Keputusan
31 Jan 2025
-
Pemprov Bengkulu Upayakan Penataan Honorer Selesai 2025
08 Jan 2025
-
Warga Desa Padang Kuas Rencanakan Aksi Protes Tower SUTT di Kantor Gubernur Bengkulu
22 Dec 2024
-
Meriahkan HUT ke-56 Provinsi Bengkulu, APKLI Gelar Senam Sehat
13 Dec 2024
-
Pemprov Bengkulu dan Dirjen TP Teken Komitmen Swasembada Pangan 2025
13 Dec 2024