Hasil Otopsi Temuan Mayat di Bengkulu Utara Ditemukan Tanda-tanda Kekerasan

Diposting: 12 Nov 2020
Kasubbid Penmas Bid Humas Polda Bengkulu AKBP Agung Darmanto, S.H. Foto/Dok
Indo Barat – Pasca ditemukannya mayat seorang pemangkas rambut yang ditemukan oleh Nelayan dipinggir Pantai Desa Durian Daun Kecamatan Lais Kabupaten Bengkulu Utara (BU), Kemarin Rabu (11/11/20 ) tim dari rumah sakit Bhayangkara Polda Bengkulu melakukan otopsi terhadap mayat yang ditemukan tersebut.
Dari hasil otopsi yang dilakukan terhadap mayat tersebut, team menemukan adanya tanda – tanda kekerasan di tubuh korban dan setelah mengalami kekerasan, korban di buang ke laut oleh para pelaku yang diduga lebih dari 1 orang tersebut.
Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Sudarno, S.Sos., M.Si., melalui Kasubbid Penmas Bid Humas Polda Bengkulu AKBP Agung Darmanto, S.H., mengungkapkan tanda – tanda kekerasan ditemukan oleh team otopsi ditemukan di pelipis mata, dan bagian kepala.
”Diduga korban mengalami kekerasan, pada saat korban pingsan para pelaku langsung membuang tubuh korban ke laut. ” ungkap Kasubbid Penmas Bid Humas Polda Bengkulu.
Ditambahkan oleh Kasubbid Penmas, diketahui bahwa pada saat kondisi korban pingsan tersebut didapati dari adanya air laut yang masuk ke dalam lambung korban yang tidak begitu banyak.
” Saat ini kita masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap identitas pelaku yang tega melakukan tindakan keji tersebut," kata Kasubbid Penmas. (**)
Editor: Alfridho AP
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Kapolsek Karang Tinggi Salurkan Bantuan untuk Warga Kurang Mampu
30 Dec 2024
-
Kelompok Tani “Kita Satu” Bangun Jalan Usaha Tani di Desa Rena Jaya
19 Dec 2024
-
Plt Gubernur Rosjonsyah Buka Kejurda Bola Voli Indoor Kapolda Cup 2024
05 Dec 2024
-
Tingkatkan Pelayanan Publik, Polda Bengkulu Gelar FKP TA 2024
18 Sep 2024
-
JMSI Bawa Kasus Penembakan Rahiman Dani ke Forum Internasional
08 Sep 2024