Gaji Perdana Anggota DPRD Bengkulu Utara Rp 27 Juta Per Orang

Diposting: 10 Sep 2019
Anggota DPRD Bengkulu Utara periode 2019-2024 saat dilantik beberapa waktu lalu, Poto/Dok
Indo Barat - 30 orang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Bengkulu Utara yang baru saja dilantik pada Senin kemarin akan segera menerima gaji perdananya pada hari Rabu besok, 12 September 2019.
Abdul salam Sekretaris Dewan DPRD Bengkulu Utara menyampaikan, besaran gaji yang akan diterima masing-masing anggota dewan senilai Rp 27 Juta diluar pajak dan potongan lainnya.
“Per bulan September ini Pemerintah kabupaten Bengkulu Utara akan mulai membayarkan lebih kurang Rp 27 juta gaji bersih setiap anggota DPRD Bengkulu Utara. Hal ini, setelah adanya SK Gubernur keluar. Insya Allah besok, (Rabu) mereka sudah dapat gaji" ujar Abdul Salam, Selasa, (10/09/2019)
Salam menambahkan, besaran gaji perdana masih sama rata, mengingat saat ini belum ada unsur pimpinan DPRD yang bersifat defenitif.
“Gaji perdana masih sama rata, masih gaji anggota DPRD Bengkulu Utara sebap SK pimpinan defenitif belum dikeluarkan. Angkanya bisa saja lebih karena data rincian lengkapnya ada di bendahara. Setelah SK pimpinan definif keluar, gaji ketua lebih kecil dari anggota karena masing-masing pimpinan sudah dapat tunjangan perumahan dan tunjangan transportasi”tambah Abdul salam.
Sekedar untuk diketahui, gaji anggota DPRD Bengkulu Utara masa bakti 2014-2019 kurang lebih Rp 27 juta per orang. Sedangkan gaji pimpinan kurang dari 27 juta. Gaji pimpinan lebih kecil karena tidak mendapatkan tunjangan transportasi dan perumahan lantaran selama bertugas difasilitasi kendaraan dan rumah dinas.
Reporter: Anasril Azwar
Editor: Iman SP Noya
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Pemprov Bengkulu dan Dirjen TP Teken Komitmen Swasembada Pangan 2025
13 Dec 2024
-
Catat! Ini Jadwal Pencairan PIP
13 Dec 2024
-
Serahkan DIPA TA 2025, Plt Gubernur Fokus Hilirisasi dan Ketahanan Pangan
13 Dec 2024
-
Edukasi Keuangan untuk ASN Pemprov Bengkulu
12 Dec 2024
-
Studi Tiru ke Bali, Diskominfotik Perkuat Kinerja Sektor Publikasi dan Digitalisasi
12 Dec 2024
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Komisi I Minta Unsur Pimpinan Segera Rekomendasikan Hasil Temuan di Dinas Kesehatan
20 Jan 2025
-
DPRD BU Gelar Rapat Paripurna Pandangan Umum Fraksi Tentang Perubahan Raperda Menjadi Perda
03 Dec 2024
-
DPRD BU Sampaikan Pandangan Umum Fraksi-fraksi Terhadap 3 Raperda
14 Nov 2024
-
Ketua DPRD Bengkulu Utara Pimpin Paripurna Pembentukan AKD
29 Oct 2024
-
Anggota DPRD Bengkulu Utara Periode 2024-2029 Ikuti Orientasi Pendalaman Tugas
05 Oct 2024