Fasilitas Kurang, Event Sport Tourism of Bencoolen Ditunda

Diposting: 17 May 2019
Bengkulu,BI - Event Sport Tourism of Bencoolen tahun 2019 dipastikan akan ditunda pelaksanaannya, hal ini dikarenakan beberapa faktor teknis seperti infrastruktur jalan yang rusak akibat bencana banjir dan beberapa fasilitas yang kurang memadai.
“Daripada pelaksanaannya tidak maksimal tahun ini lebih baik ditunda tahun depan,” ujar Atisar Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga usai rapat di ruang kerja Gubernur, Jumat(17/5/2019).
Dalam event Sport Tourism Of Bencoolen 2019 ada empat kegiatan yang direncanakan, yaitu Marathon Kids, Bengkulu City Run, Safari Berburu dan Tour De Bencoolen.
Untuk kegiatan Tour De Bencoolen, panitia telah menerima pendaftaran dari 7 tim sepeda profesional mancanegara, dan 5 tim dari Indonesia.
“Tim yang sudah terkonfirmasi mendaftar, nanti akan ikut pada event Sport Tourism Of Bencoolen pada 2020 dan diharapkan akan ada penambahan peserta, serta lebih maksimal dan meriah” kata Kepala Dispora.
Selain itu, tahun ini, Pemerintah Provinsi Bengkulu sedang fokus menyiapkan event Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera X. Dalam event ini, Bengkulu dipercaya sebagai tuan rumah. (Dimas Mc)
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Jembatan Elevated DDTS Diresmikan, Center Point Pariwisata Bengkulu Kedepan
20 Dec 2023
-
Guru Dituntut Tingkatkan Kompetensi Ikuti Kemajuan Zaman
12 Dec 2023
-
COVID-19 Muncul Lagi, Masyarakat Diimbau Waspada dan Jaga Pola Hidup Sehat
12 Dec 2023
-
Pemprov Bengkulu dan PT Rumah Indonesia Kita Jalin Kesepakatan Pengembangan UMKM
06 Dec 2023
-
Kepala DKP Provinsi Bengkulu Pastikan Pembangunan PPN Sesuai Rencana
01 Dec 2023