Dewan Beri Support Atlet Panahan Bengkulu di Kejurda

Diposting: 29 May 2022
Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Sumardi bersama para atlet panahan Bengkulu. Foto/Dok
Indo Barat – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Bengkulu bersama Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Panahan di Stadion Semarak Bengkulu Sawah Lebar, Sabtu (28/05/2022).
Event Kejurda Panahan diikuti 9 kabupaten dan 1 kota di Provinsi Bengkulu yang langsung dibuka oleh Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah didampingi Kepala Dispora Provinsi Bengkulu.
Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Sumardi selaku ketua Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Provinsi Bengkulu yang juga ikut membuka kegiatan memberikan support kepada para atlit yang akan bertanding.
Ia mengatakan, event Kejurda panahan tahunan ini bertujuan untuk melakukan tes kemampuan para atlit dari semua kabupaten/kota dalam rangka mempersiapkan event Kejurnas pada 4 Juni 2022 mendatang di Kalimantan Tengah.
“Dengan adanya seleksi event Kejurda ini. Kita berharap dapat memaksimalkan para atlit-atlit yang siap dikirim untuk mengikuti event di Kaltim agar meraih mendali,” ujar Sumardi.
Selain itu lanjutnya, Event ini juga untuk mempersiapkan atlit yang berpotensi untuk siap dikirim ke POPNAS di Palembang pada tahun 2023 mendatang.
“Harapannya dengan adanya Kejurnas dan POPNAS di Palembang agar para atlit siap membawakan pulang perunggu, dengan target 1 mendali emas, bahkan mendapatkan 3 mendali perak dan 3 mendali perunggu,” pungkas Sumardi.
Sementara, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Bengkulu, Atisar Sulaiman mengatakan, Kejurda Panahan diselenggarakan untuk mencari bibit-bibit atlit yang terbaik guna mengahadapi Kejurnas.
Selain itu, di samping untuk kemajuan dunia olahraga Provinsi Bengkulu tercinta ini.
“Dari event Kejurda Panahan ini nantinya akan terseleksi atlit yang siap dikirim untuk ikuti event Kejurnas dan event lebih tinggi lainnya,” kata Atisar.
Ditambahkan Atisar , untuk atlit yang mendapatkan juara di kejurda Panahan sudah disiapkan berupa sertifikat, piala dan uang pembinaan dari Dispora Bengkulu. (Adv)
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Dikbud Bengkulu Apresiasi Pasar Betaboer di TMII: Ajang Perkuat Identitas dan Promosi Daerah
07 Dec 2024
-
10 Pokdarwis di Mukomuko Dibekali Pemahaman Cara Kelola Objek Wisata
06 Dec 2024
-
Dikbud Bengkulu Gelar Pelatihan Terapi untuk ABK di Hari Disabilitas Internasional 2024
06 Dec 2024
-
Guru di Bengkulu Terima TPG Triwulan III
05 Dec 2024
-
Polda Bengkulu dan Pemprov Gelar Kejurda Bola Voli Indoor Kapolda Cup 2024
05 Dec 2024
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
DPRD Provinsi Tetapkan Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu Terpilih
14 Jan 2025
-
APBD 2025 Diutak-atik, Dewan Warning Pemprov Bengkulu
11 Jan 2025
-
Komisi III Gelar RDP Terkait Pendangkalan Alur Pelabuhan Pulau Baai
08 Jan 2025
-
Jelang Musda Golkar, 7 Nama Calon Ketua Mencuat
06 Jan 2025
-
RAPBD 2025 Pemprov Bengkulu Sah Ketok Palu
30 Nov 2024