Amankan Jalur Mudik, Polda Bengkulu Siapkan Pos di Daerah Rawan Bencana

Diposting: 17 May 2019
Bengkulu,BI – Kepolisian daerah (Polda) Bengkulu akan menyiapkan pos pelayanan di berbagai ruas jalan untuk mengamankan jalur mudik lebaran termasuk mendirikan pos di daerah rawan bencana alam.
Kapolda Bengkulu Brigjen.Pol.Drs.Supratman mengatakan, pendirian pos di daerah rawan bencana alam tersebut berdasarkan peristiwa bencana alam banjir dan longsor yang terjadi hampir di seluruh kabupaten dan kota di Provinsi Bengkulu beberapa waktu lalu.
Pihak Polda Bengkulu juga telah melakukan evaluasi terhadap pos pengamanan jalur mudik lebaran tahun lalu dan tahun ini akan dilakukan penambahan pos pengamanan.
Ia menambahkan, rencananya pekan depan pihaknya akan menggelar rapat koordinasi bersama Korem 041 Gamas, Pemerintah Provinsi Bengkulu dan pihak lainnya untuk memastikan titik pendirian pos pengamanan jalur mudik lebaran.
Ia juga memastikan akan mengerahkan kekuatan yang maksimal untuk memberikan pelayanan bagi masyarakat dalam arus mudik lebaran nanti termasuk menggelar operasi ketupat 2019.
Terpisah, Kapolres Kota Bengkulu AKBP Prianggodo Heru Kun Prasetyo mengatakan, khusus di Kota Bengkulu, pengamanan lebaran kali ini akan dikonsentrasikan di pusat perbelanjaan dan tempat wisata.
Lebih rinci, Polres Kota Bengkulu akan mendirikan 5 pos pengamanan lebaran idul fitri. Diantaranya di Bandara Fatmawati, kawasan Pantai Panjang, pantai Zakat, simpang lima ratu samban, dan di kawasan pasar Panorama.
Berdasarkan analisa yang dilakukan, pihaknya memprediksi titik keramaian pada H-3 lebaran akan terjadi di kawasan pertokoan dan pusat perbelanjaan.
Sedangkan pada H+3 lebaran, titik keramaian kemungkinan terjadi di kawasan wisata seperti kawasan Pantai Pasir Putih, Pantai Panjang dan Pantai Zakat.
Untuk memastikan kenyamanan dan keamanan masyarakat di Kota Bengkulu pada idul fitri kali ini, pihaknya akan menurunkan sedikitnya 150 personil kepolisian dari berbagai satuan.
Termasuk Polres Kota Bengkulu juga akan menerjunkan penembak jitu yang nantinya akan ditempatkan dititik rawan terjadi tindak pidana.
Sejauh ini, katanya, tingkat kriminalitas di Kota Bengkulu paling tinggi terjadi yakni pencurian dengan kekerasan dan jambret.(Rls)
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Kapolsek Karang Tinggi Salurkan Bantuan untuk Warga Kurang Mampu
30 Dec 2024
-
Plt Gubernur Rosjonsyah Buka Kejurda Bola Voli Indoor Kapolda Cup 2024
05 Dec 2024
-
Tingkatkan Pelayanan Publik, Polda Bengkulu Gelar FKP TA 2024
18 Sep 2024
-
JMSI Bawa Kasus Penembakan Rahiman Dani ke Forum Internasional
08 Sep 2024
-
Kapolda Bengkulu Tanda Tangani Naskah Perjanjian Kerja Sama dengan PT Hutama Karya
21 Aug 2024