Tim Macan Gading Kembali Ringkus Bandit Curanmor

Diposting: 24 Feb 2022
Pelaku saat digelandang petugas kepolisian ke Mapolres Bengkulu. Foto/Dok
Indo Barat – Tim Opsnal Macan Gading Sat Reskrim Polres Bengkulu Polda Bengkulu kembali berhasil meringkus bandit pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) yang beraksi di kota Bengkulu.
Terbaru, satu pelaku bernama Aang Saputra alias Aang warga kelurahan tengah padang kota bengkulu yang juga residivis ini ditangkap petugas kepolisian di daerah kabupaten Rejang Lebong.
Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Sudarno. S.Sos., M.H., hari ini, Kamis (24/4/2022) mengatakan pelaku melakukan pencurian sepeda motor di salah satu Kos- kosan di kawasan Jalan Van Iskandar Baksir kelurahan jitra kota Bengkulu.
“Aksinya pada 6 Agustus 2021 lalu sempat viral di media sosial (medsos) karena terekam CCTV. pelaku ini mencuri sepeda motor milik Nurhalimah, seorang mahasiswi,” ujar Kombes Pol Sudarno.
Lanjut Kabid Humas Polda Bengkulu, pelaku saat ini sudah diamankan di Mapolres Bengkulu untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
“Saat ini penyidik masih mengembangkan kemungkinan adanya pidana di TKP lain yang dilakukan oleh tersangka,” pungkasnya.
Editor: Alfridho AP
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Fakta Baru! Jenazah Pelaku Pembacokan Polisi di Seluma Hilang dari TKP
04 Aug 2024
-
Kelaparan, Anak Pelaku Pembacokan Anggota Polres Seluma Keluar dari Hutan
04 Aug 2024
-
Kasus Penikaman di Warem Talang Durian Diminta Jadi Atensi Khusus Polda Bengkulu
01 Jul 2024
-
Polres Lebong Berhasil Ungkap Sejumlah Kasus Kejahatan Hasil Operasi Musang
06 Jun 2024
-
Polisi Tangkap Tersangka Narkotika Jaringan Nasional di Bengkulu
19 Apr 2024
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Eks Kades Padang Kala Dilaporkan Dugaan Korupsi Dana Desa
31 Jul 2024
-
Siswa MTS Qaryatul Jihad Benteng Juara 1 Lomba Puisi HUT Bhayangkara ke-78
01 Jul 2024
-
Polres BS Serahkan Kembali Kendaraan yang Dititipkan Warga Usai Mudik Lebaran
22 Apr 2024
-
Kunker Kapolda Bengkulu Beri Bantuan Sosial Hingga Berdialog dengan Warga
04 Apr 2024
-
Bupati Bengkulu Selatan Hadiri Apel Gelar Pasukan Ketupat 2024
03 Apr 2024