Sukses Pimpin Lebong, Kopli Ansori Maju Pilwakot Bengkulu

Diposting: 02 Apr 2024
Bupati Lebong, Kopli Ansori saat makan bersama dengan Ketua Umum PAN, Zulkiefli Hasan, Foto: Dok
Indo Barat – Munculnya nama Bupati Lebong, Kopli Ansori bakal maju dalam ajang Pilwakot Bengkulu ternyata bukan isu belaka. Tim Kopli Ansori dikabarkan secara resmi telah mengembalikan formulir pencalonan ke kantor DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Bengkulu.
Uniknya pengembalian formulir pencalonan itu dipimpin langsung Wakil Bupati Lebong Fakhrurrozi pada 29 Maret 2024 lalu. Saat dikonfirmasi, Fakhrurrozi pun membenarkan kalau pasangannya dalam Pilkada Lebong 2019 lalu itu telah mengambilikan formulir.
Fakhrurozi mengatakan, Kopli Ansor adalah sosok yang diyakini mampu melanjutkan program-program pro rakyat seperti yang telah dilakukan di Kabupaten Lebong.
“Beliau (Kopli ) itu pro rakyat. Peduli akan kesejahteraan rakyat dan fakir miskin. Beliau punya terobosan, contoh selama ini di Lebong tanam padi dua kali setahun itu susah dilaksankan tapi dengan kerja keras dan bermacam-macam metode yang diterapkan akhirnya masyarakat Lebong bisa tanam dua kali setahun,” ujar Fakhrurozi.
Dikutip bahteranews.com, Sekretaris DPD PAN Kota Bengkulu sekaligus Ketua Tim Penjaringan Tommy Yusryadinata turut membenarkan pengembalian formulir atas nama Kopli Ansori.“Sudah dikembalikan dan telah kita terima,” ujar Tommy Senin, (01/04/2024)
Ditambahkan Tommy, hingga saat ini sudah 16 orang yang telah mengambil formulir pencalonan ke DPD PAN Kota Bengkulu. Namun, baru tiga orang yang mengembalikan.
“Hari ini terakhir pengembalian formulir pendaftaran. Pihak-pihak yang telah mengembalikan formulir akan memasuki tahapan selanjutnya,” kata Tommy.
Seperti diketahui, Kopli Ansori adalah Bupati Lebong yang bersama pasanganya Fakhrurrozi memenangkan Pilkada Lebong 2019 lalu. Menurut banyak pihak, saat dipimpin Kopli Ansori, Kabupaten Lebong telah banyak mengalami perubahan.
Prestasinya membangun Lebong beriringan dengan kontribusinya dalam membesarkan PAN yang selama 10 tahun mengalami kekosongan kursi di DPRD. Sejak didaultan menjadi Ketua DPD PAN Kabupaten Lebong, kopli langsung tancap gas dengan membawa PAN sebagai pemenang Pileg 2024.
Editor: Maya Fitria
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
KPU Tetapkan Arie-Sumarno Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Bengkulu Utara
11 Jan 2025
-
KPU Lebong Tetapkan Azhari–Bambang sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lebong Terpilih
10 Jan 2025
-
Teddy dan Gustianto Resmi Ditetapkan Pemenang Pilkada 2024
09 Jan 2025
-
KPU Tetapkan Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu Terpilih
09 Jan 2025
-
Menko AHY Tunjuk Merry Riana sebagai Staf Khusus
07 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Soal Tenaga Honorer Non-ASN, Pemprov Bengkulu Segera Ambil Keputusan
31 Jan 2025
-
Polsek Talo Seluma Tinjau Lahan Ketahanan Pangan Dukung Program Asta Cita
13 Jan 2025
-
Ancam Nyawa, Warga Minta 3 Tower SUTT PLTU Teluk Sepang Dibongkar
08 Jan 2025