Miliki Posisi Strategis, Peran Camat Harus Diperkuat

Diposting: 15 Jan 2020
Foto/Dok:Mc
Indo Barat - Bupati Kepahiang Dr Ir Hidayattulah Sjahid, MM, IPU, Rabu (15/01) menghadiri langsung serah terima jabatan dan pengukuhan Camat Kecamatan Ujan Mas.
Sertijab ini dilakukan dari Camat lama Drs Endang Sarjana yang digantikan oleh Sopyan Amsyah sebagai camat yang baru.
Sertijab juga dihadiri Wakil Bupati Kepahiang Netty herawati, Sekda Kepahiang Zamzami Z, Para Asisten, Kepala OPD, Ketua TP PKK Kecamatan, Kades serta perangkat desa se-kecamatan Ujan Mas.
Dalam sambutannya, Bupati Hidayat mengatakan bahwa peran camat dalam mendorong kemajuan daerah sangat strategis,Karena camat mengetahui segala potensi di kecamatan itu sendiri. Kemudian untuk dapat memahami tugas dan tupoksi sebagai pemimpin wilayah kecamatan dalam melakukan koordinasi pada pemerintah desa.
"Camat harus bisa memberi masukan baik kepada pemerintah daerah, maupun kepada OPD terkait potensi wilayahnya," sampai Bupati.
Bupati juga meminta camat terus meningkatkan kinerja, dengan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mengembangkan potensi keunggulan di wilayah masing-masing. Peran camat juga, tegas Bupati menjadi sentral dan strategis bilamana seorang camat memahami tugas dan fungsinya sebagai koordinator pelaksana pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan.
"Camat juga harus rajin turun ke masyarakat agar paham yang dibutuhkan oleh masyarakat," pungkas Bupati.
Reporter: Rabiul Awal
Editor: Iman SP Noya