Kadis PMD Berjanji akan Tindak Tegas Masalah Pemilihan BPD Tanjung Beringin

Gambar

Diposting: 17 Jan 2020

Hamdan Sarbaini Kepala Dinas PMD Bengkulu Selatan, Poto: Dok



Indo Barat - Dinas PMD Bengkulu Selatan berjanji akan meninda lanjuti pengaduaan masyarakat terkait dugaan pelanggaran pencalonan anggota Badan Perwakilan Desa (BPD) BPD Tanjung Beringin, Kecamatan Air Nipis, Bengkulu Selatan.



Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala Dinas PMD, Hamdan Sarbaini, bahwa pihaknya akan mendalami permasalahan terkait laporan warga tersebut.



"Jika hal itu terbukti telah melanggar aturan yang ada, maka dari pihak instansi terkait akan memberikan sanksi sesuai dengan aturan yang ada," kata Hamdan pada awak media, Jumat  (17/02/2019), 



Sebelumnya warga Desa Tanjung Beringin menyampaikan laporan kepada BPD Bengkulu Selatan karena  menduga pelaksanaan pencalonan anggota BPD banyak permasalahan.



Salah seorang warga Tanjung Beringin YM mengatakan, pencalonan BPD yang dilakukan di desa Tanjung Beringin sekarang menjadi polemik ditengah kalangan masyarakat. 



YM sendiri meragukan proses pencalonan karena terindikasi banyak pelanggaran “Saya perwakilan masyarakat sudah mengambil tindakan melaporkan masalah ini ke polsek, hal ini agar masalah ini jelas kebenaranny," sampainya



Sementara itu, Kepala Desa Tanjung Beirngin, Umardi, membantah proses pencalonan BPD yang diselenggarakan beberapa hari yang lalu bermasalah, 



“Saya selaku kepala desa menjelaskan ini tidak ada masalah dan adem-adem saja," ungkap Kades.



Reporter: Yon Maryono

Editor: Usmady Dianto