Gubernur Rohidin Berbagi Kiat Sukses kepada Para Pelamar CPNS

Diposting: 26 Dec 2019
Foto/Dok: Mc
Indo Barat - Berikan motivasi kepada ratusan pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Kamis (26/12) di Gedung Balai Buntar Bengkulu. Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menceritakan perjalanan hidup saat ia berjuang menjadi CPNS hingga menjadi Gubernur Bengkulu.
Gubernur Rohidin menceritakan saat itu pernah ditawari oleh seorang oknum yang mengaku dapat meluluskan ia untuk menjadi PNS, yang langsung ditolak dan diusir oleh Gubernur Rohidin.
Pria kelahiran Kota Manna Bengkulu Selatan ini menghimbau semua para pelamar CPNS agar tidak percaya oknum - oknum (makelar) yang mengaku dapat meluluskan mereka untuk menjadi PNS.
"Yang ingin kita tekankan benar - benar jangan percaya dengan semua pihak manapun yang menjanjikan meluluskan CPNS, tidak akan bisa lagi siapapun, jangankan panitia kami kepala daerah saja tidak bisa, yang bisa menentukan kelulusan kan sistem, nilainya bisa dibuka online semua," tegas Gubernur Rohidin.
Para pelamar harus yakin kepada kemampuan diri sendiri, dengan persiapan yang maksimal serta doa dari orang tua diharapkan akan memberikan hasil terbaik, yang bisa meluluskan CPNS adalah diri kita masing - masing. Gubernur Rohidin sendiri akan memberikan sanksi yang tegas kepada oknum ASN yang mengaku bisa meluluskan peserta menjadi CPNS.
"Kalau mereka melakukan penipuan seperti itu pasti kita sanksi sesuai dengan hukum yang berlaku, kita berikan sanksi setegas - tegasnya," ungkap Rohidin.
Ditambahkan Rohidin bahwa tantangan ke depan apalagi di era 4.0 sekarang adalah ASN harus 'melek' akan teknologi serta cepat mengambil keputusan dalam menghadapi tuntutan masyarakat yang mulai kritis dan sangat terbuka saat ini.
"Kalau ASN tidak memiliki kemampuan bisa jadi bulan - bulanan masyarakat dan tidak akan bisa memberikan pelayanan yang baik, maka dibutuhkan kemampuan dan mau meningkatkan diri agar mampu memberikan jawaban setiap persoalan masyarakat," jelas Gubernur Rohidin. (Mc)
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Pemprov Bengkulu dan Dirjen TP Teken Komitmen Swasembada Pangan 2025
13 Dec 2024
-
Catat! Ini Jadwal Pencairan PIP
13 Dec 2024
-
Serahkan DIPA TA 2025, Plt Gubernur Fokus Hilirisasi dan Ketahanan Pangan
13 Dec 2024
-
Edukasi Keuangan untuk ASN Pemprov Bengkulu
12 Dec 2024
-
Studi Tiru ke Bali, Diskominfotik Perkuat Kinerja Sektor Publikasi dan Digitalisasi
12 Dec 2024
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Jembatan Elevated DDTS Diresmikan, Center Point Pariwisata Bengkulu Kedepan
20 Dec 2023
-
Guru Dituntut Tingkatkan Kompetensi Ikuti Kemajuan Zaman
12 Dec 2023
-
COVID-19 Muncul Lagi, Masyarakat Diimbau Waspada dan Jaga Pola Hidup Sehat
12 Dec 2023
-
Pemprov Bengkulu dan PT Rumah Indonesia Kita Jalin Kesepakatan Pengembangan UMKM
06 Dec 2023
-
Kepala DKP Provinsi Bengkulu Pastikan Pembangunan PPN Sesuai Rencana
01 Dec 2023