Dua Desa di Bengkulu Masuk 100 Besar ADWI 2021

Diposting: 20 Aug 2021
Foto tangkapan layar official YouTube Kemenparekraf. Jumat, 20 Agustus 2021
Interaktif News - Sebanyak 2 desa di provinsi Bengkulu berhasil masuk dalam 100 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) tahun 2021 ajang yang digelar Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI.
Desa tersebut yakni, Desa Wisata Batu Ampar Kabupaten Kepahiang dan Desa Wisata Belitar Seberang Kabupaten Rejang Lebong.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Sandiaga Uno, secara resmi mengumumkan 100 besar desa wisata yang berhasil meraih Anugerah Desa Wisata 2021 dari seluruh Indonesia melalui official YouTube Kemenparekraf, hari ini Jumat (20/08/2021).
" Anugerah Desa Wisata Indonesia 2021 dalam mewujudkan desa wisata yang berkelas dunia, berdaya saing dan berkelanjutan untuk Indonesia bangkit masih dalam tahap kurasi dan sebelumnya saya telah mengumumkan 300 besar desa wisata dari seluruh provinsi di Indonesia berdasarkan penilaian dewan kurator terhadap 7 kategori penilaian klasifikasi desa wisata dan kelengkapan data. Kini pada tahap selanjutnya, dengan bangga saya umumkan 100 besar desa wisata. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2021," sampai Sandiaga.
Program penobatan Anugerah Desa Wisata Indonesia 2021 kata Sandiaga menjadi salah satu cara untuk memulihkan perekonomian Indonesia di masa Pandemi, khususnya di sektor industri pariwisata. Juga bertujuan menjadikan desa wisata Indonesia sebagai destinasi wisata berkelas dunia dan berdaya saing.
Mengambil tema 'Indonesia Bangkit' Kemenparekraf menargetkan terbentuknya lebih dari 500 desa wisata dari 75.000 desa di seluruh Indonesia.
''Tema ini diharapkan dapat mendorong semua pelaku wisata dan industri kreatif untuk dapat menjadikan desa wisata mampu berkembang dalam menopang perekonomian bangsa Indonesia menjadi kuat, dan bangkit kembali dari dampak Covid-19 yang dirasakan secara dampak ekonominya, maupun dampak sosial, dan kesejahteraan masyarakat desa,'' ujar Sandiaga.
Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu, Irsan Setiawan mengatakan bersyukur Bengkulu bisa lolos ke dalam 100 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia 2021. Ia merasa bangga, sebab dari 1831 desa wisata di Indonesia yang mengikuti perlombaan, dua desa wisata di Provinsi Bengkulu bisa masuk ke tahap ini.
" Kita bersyukur, perwakilan desa dari Bengkulu yang sebelumnya masuk ke dalam 300 besar yaitu 5 desa dan tahap selanjutnya ada dua desa masuk 100 besar. tentu kita akan terus mensupport dan mendampingi desa wisata tersebut," ujar Irsan.
Dirinya optimis perwakilan Desa Wisata Provinsi Bengkulu yang mengikuti event ADWI 2021 Kemenparekraf RI dapat melaju ke tahap selanjutnya.
Reporter: Alfridho AP
Editor: Iman SP Noya