Dikbud Bengkulu Utara Kirim Peserta FTBI Tingkat Provinsi

Diposting: 18 Nov 2024
Interaktif News - Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten bengkulu utara mengirimkan perwakilan mengikuti lomba dalam kegiatan Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) Tingkat Provinsi Bengkulu tahun 2024. Yang dilaksanakan Kantor Bahasa Provinsi Bengkulu.
Lomba yang dilaksanakan melibatkan ratusan pelajar SD dan SMP se-Provinsi Bengkulu. Di mana acara tahunan ini menghadirkan lomba bercerita, mendongeng, Pidato, dan menulis aksara ulu untuk tingkat SD, serta menulis cerpen, kembang tradisi, dan stand-up comedy untuk SMP.
Kepala Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Bengkulu utara Drs. FAHRUDIN
menyampaikan, bahwa untuk hasil dari perlombaan Perwakilan Bengkulu utara menyabet semua juara dan hasil tersebut cukup membanggakan kabupaten Bengkulu utara, karena diikuti se Provinsi Bengkulu.
Untuk diketahui, Pelajar Perwakilan bengkulu utara menyabet berbagai juara Perlombaan. Adapun lomba yang dijuarai oleh Pelajar Kabupaten Bengkulu utara yakni;
- juara 1 Tembang Tradisi (SMP 1 Bengkulu utara),
- juara 1 Puisi (SD IT Uswatun Hasana Bengkulu utara ),
- juara 2 Komedi (SMP 1 Bengkulu utara),
- juara 2 dongeng (SDN 39 Bengkulu utara)
- juara 2 mendongeng (SDN 18 bengkulu utara) dan SD, SMP Enggano Berhasil mendapatkan 6 Piala.
"Dengan perlombaan kita mendapatkan juara, ada juara satu dan juara dua. Untuk total perwakilan dari Bengkulu utara yakni , SD dan SMP. Yang jelas dengan dibuktikan dari kejuaraan ini, pelajar Bengkulu utara memiliki Potensi yang luar biasa dan ini salah satu pencapaian luar biasa" ujar Drs. FAHRUDIN. Senin (18/11/2024).
Lanjutnya, untuk gelaran Perlombaan kedepan Bengkulu utara terus akan mengirimkan perwakilan. dirinya juga menjelaskan kemajuan dunia Pendidikan di Kabupaten Bengkulu utara sungguh cepat. Seperti Pengembangan bahasa daerah dan membaca aksara ulu akan terus berlanjut.
"Saya berharap bahasa daerah tetap hidup meski zaman berubah. diera moderen dan teknologi saat ini, bahasa daerah dan budaya kita jangan sampai dilupakan" ungkapnya. (ADV)
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Dikbud Bengkulu Apresiasi Pasar Betaboer di TMII: Ajang Perkuat Identitas dan Promosi Daerah
07 Dec 2024
-
10 Pokdarwis di Mukomuko Dibekali Pemahaman Cara Kelola Objek Wisata
06 Dec 2024
-
Dikbud Bengkulu Gelar Pelatihan Terapi untuk ABK di Hari Disabilitas Internasional 2024
06 Dec 2024
-
Guru di Bengkulu Terima TPG Triwulan III
05 Dec 2024
-
Polda Bengkulu dan Pemprov Gelar Kejurda Bola Voli Indoor Kapolda Cup 2024
05 Dec 2024
Topik Terkait Berdasarkan Tags
Tidak ada artikel terkait berdasarkan tags.