AMDK Hidayah Water Mulai Dipasarkan Awal Juli

Gambar

Diposting: 05 Jun 2023

Walikota Helmi, Wawali Dedy, Sekda Arif Gunadi bersama Direktur Perumda Tirta Hidayah Samsu Bahari dan tamu undangan saat menunjukan AMDK HD Water saat peresmian gedung produksi beberapa waktu lalu. Foto/Dok

Indo Barat – Perjuangan panjang perusahaan umum daerah (Perumda) Tirta Hidayah Kota Bengkulu akhirnya membuahkan hasil. Setelah gedung produksi Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) Hidayah Water diresmikan pada November tahun 2022 lalu.

Kini, proses pemasaran AMDK Hidayah Water sudah tidak ada lagi kendala, karena semua perizinan telah terbit, mulai dari SNI, izin edar BPOM dan Halal.

Tahapan demi tahapan, proses perizinan ini dilalui dengan semangat oleh tim-tim dari AMDK Hidayah Water dan alhamdulillah semua berjalan lancar.

Setelah semua perizinan rampung, Direktur Utama Perumda Tirta Hidayah Samsu Bahari menargetkan pemasaran AMDK Hidayah Water awal Juli mendatang.

“Targetnya awal Juli sudah edar, saat ini kita masih tahap pengadaan bahan bakunya,” ujar Samsu, Senin (5/6/2023).

Lanjut Samsu, dengan peralatan yang ada sekarang, Perumda bisa memproduksi 600 dus cup/gelas air dan 300 dus botol perhari. Nantinya harga jual akan sama dengan merk lain, walaupun sama dengan merk lain, Ia mengklaim kualitas AMDK hidayah water lebih baik.

Sebagai pembina BUMD, Walikota Bengkulu Helmi Hasan sangat bangga dengan terobosan baru Perumda Tirta Hidayah Kota Bengkulu ini. Terobosan itu ialah berupa air minum dalam kemasan (AMDK) Hidayah Water yang sebentar lagi akan dipasarkan.

Dengan kabar terbaru, Helmi menyatakan ini sebuah kemajuan yang baik dari Perumda Tirta Hidayah di tengah masyarakat karena sekarang tak hanya melayani masalah air PDAM saja, melaikan merasakan hadirnya HD water buatan Tirta Hidayah itu sendiri.

Sebagai informasi, HD water yang diciptakan Perumda Tirta Hidayah ini hadir dalam beberapa kemasan yakni, cup dan botol yang akan dijual dengan harga terjangkau untuk masyarakat.

Dengan proses sterilisasi modern dan canggih, kualitas HD Water diklaim tak kalah bagusnya dengan produk air mineral lain dengan merk besar di Indonesia. (MCKB)

Editor: Alfridho Ade Permana